Rondeaktual.com – Sepanjang 8 tahun karir tinju profesional Tibo Monabesa, mantan supir angkot itu telah mencatat rekor menang-kalah-imbang 20-1-2 (8 dengan KO).
Tibo, 30 tahun, southpaw dari Armin Tan Boxing Camp Tangerang, pertama kali bertanding di Studio TVRI Pusat, Senayan, 16 Mei 2012, menang angka partai pemula 6 ronde kelas terbang ringan melawan Benigno Nino.
Tibo pernah merebut gelar juara di kelas terbang ringan untuk Indonesia, gelar juara WBC International Silver, dan gelar IBO world.
Di tengah pandemic Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) gelombang kedua, Tibo kembali dipromosikan untuk kejuaraan WBC International. Jika Tibo berhasil menjadi juara, maka terbuka lebar jalan menuju kejuaraan dunia WBC melawan sang juara asal Jepang, Kenshiro Teraji.
Rencana membawa Tibo menuju kejuaraan WBC International junior flyweight, ternyata tidak semudah membalik telapak tangan. Promotor Armin Tan, yang juga pelatih dan manajer Tibo, sudah berusaha untuk mendapatkan dua lawan; Andika Sabu (Bali) dan Melianus Mirin (Papua).
Andika Sabu, bagi promotor Armin Tan, tidak mungkin karena pasang tarif sampai Rp 111 juta (8.000 dolar AS).
“Setelah tidak mungkin dengan Andika Sabu, saya minta kepada Pak Lado untuk menghubungi Melianus Mirin. Pak Lado sudah menyiapkan kontrak kejuaraan WBC International 12 ronde untuk Melianus Mirin. Sayang sia-sia,” Armin Tan menjelaskan.
Rencana Tibo melawan Melianus Mirin, akhirnya hangus. Menurut Armin Tan, tidak ditemukan kecocokan tentang jadwal pertandingan.
“Saya minta tanggal yang saya mau, bukan mereka yang menentukan.” Armin Tan minta awal Maret 2021 dan sudah disetujui WBC.
Armin mengaku kecewa. “Tawaran yang saya berikan merupakan kesempatan besar bagai Melianus Mirin untuk bertanding di level dunia.”
Armin Tan berpikir akan mendatangkan petinju Filipina dan tidak masalah jika kemudian biaya pertandingan membengkak.
Tibo Monabesa telah mengalahkan Melianus Mirin dalam pertandingan 6 ronde di Studio Indosiar, Daan Mogot, Jakarta, 1 Agustus 2012.
Tibo mulai naik daun ketika Armin Tan maju sebagai promotor untuk pertandingan internasional di Tangerang antara Tibo dengan Khachonsak Pothong, petinju Thailand yang pernah memukul KO petinju Indonesia hingga tewas. Tibo memukul KO Pothong pada ronde 6, GOR Dimyati, Tangerang, 30 April 2016.
Sejak mengalahkan Pothong, Tibo tidak pernah lagi bertanding melawan petinju Indonesia. Tibo melambung di pertandingan internasional dengan hasil 9 menang dan sekali kalah di Jepang. (finon manullang)