Rondeaktual.com, Jakarta – Dua petinju Indonesia, Aldoms Suguro (kelas terbang 52 kilogram) dan Farrand Papendang (kelas ringan 60 kilogram) akan melakukan pertandingan pertamanya di ring tinju Asian Games XVIII Jakarta-Palembang, Hall C, Jakarta International Expo, Jakarta Pusat, Minggu (26/8/2018).
Hari ini adalah hari ketiga dan akan mulai pukul 13.00 hingga 17.00 (preliminaries). Pertandingan diteruskan pukul 18.00 hingga 22.00 (preliminaries). Tidak ada petinju Indonesia yang bertanding malam. Hari ini hanya Aldoms Suguro dan Farrrand Papendang yang bertanding.
2 PETINJU INDONESIA BERTANDING
1. Men`s fly: Aldoms Suguro (sudut biru) melawan Juao Neto Barbosa (Timor Leste).
2. Men`s light: Farrand Papendang (sudut merah) melawan Haeju Choi (Korea).
3 PETINJU KANDAS
Sudah tiga petinju Indonesia kandas dan harus berhenti karena aturan tinju tidak boleh bertanding lagi jika kalah.
1. Sarohatua Lumbantobing (kelas welter 69 kilogram) kalah melawan Aslanbek Shymbergenov (Kazakhstan).
2. Beatrix Suguro (kelas terbang 51 kilogram elite women`s) kalah melawan Yutin Lin (Cina Taipe).
3. Christina Jembay (kelas bulu 57 kilogram) kalah melawan Thi Vy Vuong (Vietnam).
4 PETINJU MENANG
1. Mario Kali (kelas terbang ringan 49 kilogram) menang atas Thiwanka Muturanwellige Palleha (Sri Lanka).
2. Libertus Gha (kelas welter ringan 64 kilogram) menang atas Dorji Wangdi (Bhuton).
3. Hasanah Huswatun (kelas ringan 60 kilogram elite women`s) menang atas Farida Pupova dari Kyrgiztas.
4. Agung Amoragam (kelas bantam 56 kilogram) menang atas Laisullah Azizi (Afghanistan).
1 BELUM BERTANDING
Indonesia menurunkan 10 petinju (3 elite women`s dan 7 elite men`s). Tiga petinju sudah gugur, empat petinju menang, dua petinju akan bertanding Minggu (26/8/2018) siang, dan satu petinju belum bertanding.
Petinju Indonesia yang belum bertanding adalah Brama Betaubun kelas menengah 75 kilogram. Brama akan naik ring melawan Jinjae Kim (Korea), Senin (27/8/2018) malam.
Finon Manullang