Rondeaktual.com – Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Komaruddin Simanjuntak memastikan roundgirl tinju Danau Toba menggunakan pakaian adat Danau Toba.
Seperti diberitakan Rondeaktual.com, Komaruddin Simanjuntak mencetuskan gagasan tinju ampro (amatir dan profesional) di atas air Danau Toba.
Gagasan tersebut akan tercatat sebagai yang pertama kali terjadi. Pada 2009, Pertina pernah menggelar Kejurnas Junior & Youth putra dan putri di Danau Toba, tetapi tidak di atas air melainkan di atas tanah kosong di Tuk Tuk.
Rencana pertandingan tinju ampro Danau Toba awal April, sudah disampaikan Ketua Umum PP Pertina, Komaruddin Simanjuntak kepada Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga S. Uno.
“Sudah saya paparkan (Program Tinju Danau Toba, Senin, 2 Maret 2021),” kata Komaruddin Simanjuntak. “Ini adalah kolaborasi program pemerintah 10 destinasi pariwisata prioritas. Danau Toba merupakan super prioritas, makanya pemerintah mendukung.”
Program Tinju Danau Toba dijadwalkan awal April. Menampilkan tinju amatir, tinju profesional, dan MMA.
Tinju profesional akan diawasi oleh Komisi Tinju Indonesia (KTI). Ketua Umum PP Pertina Komaruddin Simanjuntak dan Ketua Umum KTI Pusat Anthon Sihombing sudah melakukan komunikasi. “Amang (Bapak) Anthon Sihombing menyatakan siap mendukung,” ujar Komaruddin.
Tinju Danau Toba akan patuh terhadap protokol kesehatan. “Setiap penonton menerima lifejacket merah dan putih, yang bertuliskan protokol kesehatan negative. Kita wajib mendukung sebab kesehatan sangat penting. Menerapkan CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Environmental Sustainability). Tidak ada kutipan uang. Semua tontonan di atas air Danau Toba gratis.”
Hari ini, Rabu, 3 Maret 2021, Komaruddin Simanjutak rencana ke Medan untuk bertemu dengan Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi.
“Besok sore ke Danau Toba. Survei,” kata Komaruddin Simanjuntak, yang kesohor dengan gagasan bombastisnya. (finon)