Rondeaktual.com
Petinju kelas berat Inggris yang belum terkalahkan Joe Joyce (13-0, 12 KO) menghasilkan TKO ronde keenam atas petinju kelas berat Prancis Carlos Takam (39-6-1, 28 KO). Berlangsung untuk gelar WBC Silver dan WBO International, dan Commonwealth, di SSE Arena, London, Sabtu, 24 Juli 2021, atau Minggu pagi WIB.
Joyce masih seperti ketika menghentikan Daniel Dubois dengan cara berlutut, yaitu banyak melepaskan jab. Joyce mampu melepaskan tiga jab beruntun dan itu merupakan spesialisasinya yang tidak pernah dimiliki oleh petinju kelas berat manapun.
Joyce memulai pertandingan dengan jab, atau pukulan lurus panjang dari tangan kiri. Joyce mengakhiri perlawanan Takam juga diawali dengan jab.
Pada ronde 6, Joyce melepaskan jab panjang membuat Takam hilang posisi dan mundur jauh ke belakangan. Joyce mengejar Takam dan melepaskan pukulan bertubi-tubi. Takam mencoba bergerak sambil melepaskan serangan tetapi tidak ada yang mengenai sasaran. Joyce terus mengurung Takam dan melepaskan pukulan berkali-kali tanpa balas dan tanpa ampun wasit datang ke tengah untuk menghentikan pertandingan.
Takam tidak suka atas penghentian itu dan sempat mendorong tubuh wasit.
Pertandingan itu terlalu cepat dihentikan. Namun, Takam terlalu lama membiarkan tubunya dipukuli dan itu sangat berbahaya bagi keselamatannya sendiri, yang sudah berusia 40 tahun atau lebih tua 5 tahun dari Joyce.
Takam adalah petinju kelas berat kelahiran Douala, Kamaerun, yang tampil di Olimpiade Athena 2004, bersama petinju Indonesia, Bonyx Saweho, yang bertanding di kelas terbang. Takam dan Bonyx sama-sama gagal merebut medali.
Takam menjadi warganegara Prancis dan terjun sebagai petinju profesional. Pada Oktober 2017, Takam TKO ronde 10 dan gagal merebut gelar juara dunia kelas berat IBF, WBA Super, IBO, WBO, dari tangan Anthony Joshua. (finon / fightnews.com)