Rondeaktual.com
Legenda tinju Papua, Benny Maniani, 70 tahun, keluar dari area steril kemudian menyambut Ona Paays (Papua) yang baru saja memenangkan pertandingan berimbang semifinal kelas 45 kg putri. Ona menang 3-2 atas Shinta Agustini (NTB) di GOR Cendrawasih, Kota Jayapura, Papua, Minggu, 10 Oktober 2021.
Pertandingan Ona-Shinta dipimpin wasit Novi Pohan dari Kepulauan Riau. Sepanjang tiga ronde, Shinta lima kali terjatuh dan tidak pernah mendapat hitungan dari wasit. Shinta terjatuh akibat terpeleset, terdorong, dan beberapa kali salah posisi kaki.
Menang angka, Ona Paays melangkah ke final dan akan menghadapi Anggelina Niis (NTT), yang dalam semifinal lainnya rmengalahkan Metirina Nenohai (Maluku Utara).
Ketika Benny Maniani menyambut Ona Paays, keduanya terlihat saling merangkul. Benny, juara kelas berat ringan Asia 1977 di Jakarta dan satu tim dengan Syamsul Anwar Harahap. Sang legenda tinju Papua Benny Maniani mengakui perjuangan Ona sangat besar dalam mengantar langkahnya ke final.
“Semangat tanding Ona harus terus dipertahankan sampai final,” pesan Benny singkat dan kembali memasuki area steril.
Pertandingan final tinju PON XX/2021 Papua akan berlangsung Rabu, 13 Oktober 2021. Final menyediakan 17 medali emas, 17 medali perak, dan 34 medali perunggu. (finon)