Rondeaktual.com
Pertarungan KO adalah yang dijanjikan para petarung ketika mereka melakukan konferensi pers terakhir. Tidak ada yang ingin pulang dengan kekalahan.
Legenda tinju Filipina dan juara dunia WBC kelas bantam veteran Nonito Donaire, 39 tahun, ditantang juara WBC Interim yang tak terkalahkan orang Filipina juga Reymart Gaballo, 25 tahun. Rekor Donaire menang-kalah 41-6 (27 dengan KO) dan Gaballo 24-0 (20 dengan KO).
Siap habis-habisan 12 ronde siaran langsung Showtime dari Dignity Health Sports Park di Carson, California, Amerika Serikat, Sabtu, 11 Desember 2021, atau Minggu pagi WIB.
Donaire mengatakan, dia bertarung kuat ketika mengalahkan juara dunia WBC asal Prancis, Nordine Oubaali. Sebelumnya dibulan November di Jepang, Donaire kalah terhormat di tangan Naoya Inoue dalam kejuaraan dunia WBA Super dan IBF kelas bantam.
“Itu pertarungan terakhir saya, melawan Oubaali. Reymart adalah petarung yang sangat bagus, tapi saya sangat percaya diri. Saya dapat mengalahkannya,” janji Donaire.
“Ini suatu kehormatan besar bisa bertarung melawan idola saya di atas ring. Saya bisa memastikan bahwa tangan saya terangkat setelah bel terakhir berbunyi,” balas Gaballo.
DAFTAR JUARA DUNIA KELAS BANTAM
WBA Super: Naoya Inoue (Jepang).
WBC: Nonito Donaire (Filipina).
WBC Interim: Reymart Gaballo (Filipina).
IBF: Naoya Inoue (Jepang).
WBO: John Riel Casimero (Filipina).
IBO: Michael Banquez (Venezuela).
Siaran langsung menampilkan kelas welter 10 ronde, tak terkalahkan Kudratillo Abdukakhorov melawan Cody Crowley.
Kelas welter yunior 10 ronde, Brandun Lee yang sedang naik daun menghadapi Juan Heraldez.
“Aku akan menang,” kata Lee. “Aku mungkin menjatuhkannya. Tidak masalah satu atau sepuluh ronde.”
“Saya memprediksi kemenangan. Semua orang mungkin akan terkejut, tetapi kami tidak akan terkejut,” kata Heraldez.
Siaran dimulai dengan pemutaran ulang Gervonta Davis versus Isaac Cruz. Davis menang angka 12 ronde, Sabtu lalu. (finon / fightnews.com / boxingscene.com / foto: esther lin/show time)