Rondeaktual.com
Promotor Welly Koto dari HWK Boxing Promotion, yang berpusat di Pasir Kuda, Cigombong, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, sudah dua kali menggelar pertandingan kelas nasional dan internasional.
“Pertama menjadi promotor, saya bikin di Lapangan Upacara SPN dan yang kedua di Aula Rindam Siliwangi Bandung. Tahun ini saya mau bikin pertandingan di tanah kelahiran saya sendiri, di Padang,” Welly Koto menjelaskan.
“Saya sudah bikin pertandingan di luar, sekarang mau bikin pertandingan di kampung sendiri. Kota Padang dan sekitarnya pernah memiliki petinju profesional yang potensial. Itulah yang harus kita angkat lagi. Seorang petinju harus banyak bertanding agar bisa menjadi juara. Jangan berharap juara kalau jarang bertanding. Dengan adanya dukungan besar dari Bapak Gubernur Sumbar, saya yakin tinju pro Kota Padang akan bersinar kembali.”
Pertandingan sudah disiapkan. Padang Super Fight 2022 akan membuka langkah baru promotor Welly Kota di Kota Padang. Ada enam partai, termasuk satu partai Kejuaraan Indonesia Sabuk Emas Gubernur Sumatera Barat.
Partai utama kelas bulu yunior 55,3 kilogram 10 ronde antara Aprizal Tamboresi (Luki Boxing Camp Padang) dengan Yudi Stones (Sasana HIPAKAD Boxing Camp Medan). Pemenangnya, kata Welly Koto, akan merebut sabuk juara Indonesia versi ATI ditambah Sabuk Emas Gubernur.
Pertandingan akan digelar di Gedung Universitas Negeri Padang (UNP)
Jalan Prof. Dr. Hamka Air Tawar, Padang, bulan mendatang. Namun, momen tepat untuk menggelar pertandingan disepakati setelah Lebaran.
Welly Koto akan merangkul semua tokoh tinju yang ada di Sumatera Barat. Ilham Tanjung, yang selama ini dikenal sebagai promotor paling setia KTI, akan dilibatkan sebagai boxing announcer. Togi Tobing, tokoh Pertina Sumatera Barat, akan diajak bergabung untuk partai amatir.
“Membangun tinju di kampung kelahiran sendiri akan segera terwujud. Itu cita-cita saya,” tegas Welly Koto. (finon / foto: dok/ist)
[youtube-feed]