Rondeaktual.com, Jakarta – Hari ini (Rabu, 7/11/2018) petinju Thailand, Girapan Boonpeng, tiba di Indonesia, setelah melakukan perjalanan subuh dari Bangkok. “Saya yang jemput di Airport Soekarno-Hatta,” kata penata tanding Syarifudin Lado.
Menurut Lado, Boonpeng akan bermalam di sebuah hotel di daerah Taman Mini Indonesia Indah, dekat arena pertandingan.
Seperti diberitakan Rondeaktual.com, Boonpeng akan bertarung 12 ronde kejuaraan WBC Asia Youth Silver kelas welter yunior melawan petinju Indonesia, Rivo Kundimang. Ini merupakan Big Fight XI, yang dipromotori oleh Martin Daniel bersama MD Promotions di Gedung Sekar Wijayakusuma, Ceger, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (9/11/2018). Pintu masuk pertandingan dibuka pukul 16.30 hingga 21.30.
Promotor Martin Daniel menyampaikan data bahwa Boonpeng adalah petinju bermuka bersih seperti anak remaja. “Masih muda,” kata Martin sambil memperlihatkan gambar petinju Thailand, yang ada di ponselnya.
Boonpeng berasal dari Nakhon Si Thammart, kelahiran 14 Desember 1995. Di usia 23 tahun, Boonpeng sudah mencatat rekor tanding 4 kali semua menang KO.
Sementara Rivo Kundimang, 21 tahun, mencatat rekor tanding 7 menang dan 1 seri atau imbang. Rivo adalah juara Indonesia kelas welter yunior, yang direbutnya melalui kemenangan TKO ronde 4 atas Gusti Elnino Tangerang, yang berlangsung di Gedung Sekar Wijayakusuma, 27 Mei 2018.
Rivo Kundimang, seorang southpaw, terakhir menghentikan perlawanan Dai Boy David Sajiro, yang berlangsung di Kampus Asmi, Jakarta, 28 September 2018.
Finon Manullang