Rondeaktual.com
Bersama host Putri Violla dan duet komentator M Nigara-Hengky Silatang, penggemar akan melihat “Singa Putih” beraksi di tvOne, Minggu pagi, 30 Oktober 2022.
Singa Putih versi tvOne adalah pertarungan kelas berat 12 ronde antara Alexander Povetkin (Rusia) melawan Marco Huck (Jerman). Ini merupakan partai perebutan gelar WBA Reguler, yang dimenangkan Povetkin melalui majority decision. Berlangsung di Stuttgart, Jerman, 25 Februari 2012.
Partai lain, kelas menengah antara Dominik British melawan Roberto Santos.
Marco Huck bukan siapa-siapa dalam kelas berat. Penggemar mungkin banyak yang bertanya-tanya, bisa-bisanya Huck bertanding di kelas berat.
Huck adalah spesialisasi cruiserweight. Petinju Jerman itu telah menguasai kelas penjelajah sepanjang lebih sepuluh tahun. Dia salah satu yang terlama dan legenda cruiserweight. Huck memulainya ketika merebut gelar juara Eropa melalui TKO ronde kedua atas Pietro Aurino di Jerman pada 2006.
Beda dengan Povektin, yang spesialisasinya adalah heavyweight. Penggemar akan melihat jab-straight Povetkin mendarat telak di tubuh Huck.
Huck nyaris menghabisi Povetkin di menit-menit terakhir ronde kedua belas, ketika Povetkin sudah kelelahan.
Satu hakim memberikan nilai imbang 114-114. Dua hakim memenangkan Povetkin dengan 116-113 dan 116-112. Penonton mengejek hasil pertandingan.
Povetkin dan Huck sudah pensiun dari tinju.
Huck terakhir bertanding dan menang sepuluh ronde atas Dennis Lewandowski di Jerman pada 2020. Huck menutup karir tinjunya dengan hasil menang-kalah-draw-no contest 42-5-1-1, 38 dengan KO.
Povetkin terakhir bertanding dan TKO pada ronde keempat di tangan Dillian Whyte pada 27 Maret 2021.
Kalah dan sudah berumur 40 tahun, Povetkin memilih pensiun dari tinju dengan rekor menang-kalah-draw 36-3-1.