Rondeaktual.com, Jakarta – Istri almarhum mantan petinju nasional Steven Togelang, Lena Tuasela telah merelakan kepergian sang suami tercinta untuk selamanya. Lena tegar meski harus menanggung seluruh biaya pengobatan rumah sakit dan rumah duka.
Seperti diberitakan Rondeaktual.com, Steven Togelang, 48 tahun, masuk Rumah Sakit Mitra Keluarga, Bekasi Barat, Jawa Barat, Jumat (15/6/2018) dan meninggal dunia Kamis (21/6/2018). Steven datang dalam keadaan sabar, dan masih kuat berjalan kaki.
“Selama dirawat di rumah sakit sampai kepergiannya, kaka Steven tidak sadarkan diri,” kata Lena, yang 14 tahun hidup susah dan senang bersama Steven Togelang.
Sambil menahan tangisnya, wanita berdarah Maluku ini, kuat dan tabah menghadapi semua cobaan, termasuk menanggung seluruh biaya pengobatan dan rumah duka.
Menurut Lena, ia harus melunasi tagihan rumah sakit sekitar Rp 18 juta dan dibayar melalui Kartu Sehat. Lena harus mengeluarkan uang sekitar Rp 4 juta untuk membeli obat dan keperluan lain.
“Rumah sakit tidak menyediakan semuanya. Ada yang harus beli di luar, pake uang saya.”
Lena juga harus menanggung biaya rumah duka hinggaa pemakaman, yang rencananya diberangatkan dari rumah duka Sabtu (23/6/2018) pukul 09.30. Untuk biaya rumah duka termasuk peti mati dan yang lain, Lena harus membayar total sekitar Rp 15 juta.
Lena tidak menutup ada bantuan dari rekan almarhum. Keluarga Besar Tinju Indonesia atau KBTI datang sampai dua kali menyerahkan uang ke tangan Lena.
Dari pantauan Rondeaktual.com, kotak amal yang ada di samping pintu rumah duka, hanya diisi satu-dua tamu. Kebanyakan pelayat seakan tidak melihat kota besar itu.
“Saya akan berusaha menutup semua biaya tagihan,” kata Lena.
Secara khusus Lena menyampaikan terima kasih kepada Ketua KONI Kabupaten Bekasi, H Romli, Ketua Pertina Kabupaten Bekasi, H. Maktum, teman-teman almarhum yang berdatangan sejak masih di rumah sakit hingga ke rumah duka, juga Gereja dari Lingkungan V.
“Minta maaf, Lena tidak bisa menyebut satu-satu. Terima kasih atas kunjungan dan support serta doa untuk kaka Steven,” ujar Lena Tuasela.
Finon Manullang