Rondeaktual.com
Southpaw terkenal Tiburtius Besa dan Maria Oktaviani Opat akan melangsungkan resepsi pernikahan di Tangerang Convention Center Hall 1, Cimone, Tangerang, Banten, Jumat, 1 September 2023, pukul 17.00 hingga 20 00 WIB.
Acara pemberkatan kedua mempelai di Gereja Katolik Santo Agustinus, Paroki Karawachi, Tangerang, pukul 11.00 WIB.
Tiburtius Besa, di atas ring dikenal sebagai Tibo Monabesa, merupakan anak kedua dari Keluarga Raymundus Besa-Sisilia Opat.
Maria Oktaviani Opat merupakan anak kedua dari Keluarga Yakobus Opat-Natalia Suwarni.
Kedua sejoli telah lama membina hubungan kasih sayang, ketika Tibo belum berusia 25 tahun. Cinta dan kasih sayang yang begitu besar diperlihatkan Tibo dengan setia menunggu tunangannya sampai tamat menyelesaikan kuliahnya.
Tiburtius Besa lahir di Desa Oeolo, Kecamatan Musi, Kabupaten Timor Tengah Utara, Provinsi Nusa Tenggara Timur, 10 Juni 1990.
Maria Oktaviani Opat lahir di Tangerang, 30 Oktober 1997.
PERJALANAN TIBO MONABESA
Kidal Tibo Monabesa, 33 tahun, adalah petinju senior yang bernaung di Armin Tan Boxing Camp, Jalan Daan Mogot, Tanah Tinggi, Tangerang.
1. Tibo Monabesa pertama kali naik ring di Studio TVRI Jakarta, 16 Mei 2012, menang angka dalam pertandingan enam ronde melawan Benigno Nino.
2. Tibo Monabesa merebut gelar juara Indonesia kelas terbang ringan, mengalahkan Domi Nenokeba di Studio TVRI Jakarta, 25 Mei 2013.
3. Tibo Monabesa merebut gelar WBC International Silver kelas terbang ringan, menang melalui unanimous decision dua belas ronde atas Rene Patilano (Filipina) di Cendrawasih Sports Hall, Cengkareng, Jakarta, 12 Januari 2017.
4. Tibo Monabesa merebut gelar lowong IBO kelas terbang ringan, menang melalui unanimous decision dua belas ronde atas Omari Kimweri (Australia) di Flobamora Sports Hall, Kupang, Nusa Tenggara Timur, 7 Juli 2019. Tibo menjadi juara dunia kedelapan dari Indonesia.
5. Tibo Monabesa merebut gelar lowong WBC International kelas terbang ringan melalui unanimous decision dua belas ronde melawan Toto Landero (Filipina), Balai Sarbini, Jakarta, 14 April 2021.
6. Tibo Monabesa mempertahankan gelar WBC International kelas terbang ringan, menang majority decision sepuluh ronde melawan Jayson Vayson (Filipina).
7. Tibo Monabesa terakhir naik ring di Metro City, Australia, 3 Maret 2023, kalah TKO pada ronde keempat di tangan Alex Winwood (Australia).
Tibo Monabesa sekarang menyimpan rekor menang-kalah-draw 21-2-2, 8 KO. (Finon Manullang / Foto milik Tiburtius Besa)