Rondeaktual.com
Erick Rosa telah menjadi bagian dari sejarah tinju Republik Dominika, negara kepulauan Amerika Utara berbahasa Spanyol.
Pada usia 21 tahun dan pada pertandingan pronya yang keempat di tanah kelahirannya Santo Domingo, 21 Juli 2021, Rosa merebut gelar kosong WBA Interim mini flyweight (47.627 kilogram), menang melalui unanimous decision dua belas ronde atas Ricardo Astuvillca.
Rosa juga membuat sejarah besar sebagai petinju pertama dan satu-satunya memenangkan gelar pada pertandingan pertamanya. Rosa yang dijuluki Mini Pacman dan seorang kidal, tampil pertama di tinju pro langsung Kejuaraan WBA Fedelatin dan Kejuaraan WBC Latino mini flyweight. Dia menang angka sepuluh ronde atas Oscar Salas di Santo Domingo, 24 Oktober 2020.
Hari ini, atau dua tahun lebih 6 bulan setelah menjadi juara dunia termuda kelas terbang mini, Rosa memilih untuk melepas gelarnya.
Rosa mengumumkan pengosongan gelarnya sekaligus menutup kemungkinan menghadapi pertarungan melawan juara WBA Super Thammanoon Niyomtrong asal Thailand. Niyomtrong sebelumnya bernama Knockout CP Freshmart, mengalahkan petinju Indonesia, Muhamad Rachman di Chonburi, Thailand, 5 Maret 2015 untuk gelar WBA Interim mini flyweight.
Langkah berikutnya yang akan ditempuh Rosa adalah kompetisi kelas terbang ringan, 48.988 kilogram.
“Kami menghargai kesempatan dan dukungan yang selalu diberikan WBA kepada kami,” kata Rosa kepada Boxing Scene melalui Shuan Boxing, promotor yang mengangkat karirnya selama ini, dikutip dari Boxingscene.com.
WBA terus berjuang untuk menghapus gelar reguler. Diharapkan tahun ini hanya ada satu juara dunia WBA di setiap kelas.
Niyomtrong yang belum terkalahkan (24-0, 9 KO) akan diakui sebagai satu-satunya pemegang gelar kelas terbang mini WBA.
DAFTAR JUARA DUNIA
KELAS TERBANG MINI
WBA: Thammanoon Niyomtrong (Thailand), rebut gelar kosong interim menang UD-12 atas Carlos Buitrago (Nikaragua) di Thailand, 1 Oktober 2014.
WBC: Yudai Shigeoka (Jepang), rebut gelar menang UD-12 atas Panya Pradabsri (Thailand) di Tokyo, 7 Oktober 2023.
IBF: Ginjiro Shigeoka (Jepang), rebut gelar interim menang KO-9 atas Rene Mark Cuarto (Filipina) di Tokyo, 16 April 2023.
WBO: Oscar Collazo (Puerto Rico), rebut gelar menang pada ronde ketujuh atas Melvin Jerusalem (Filipina) di California, 27 Mei 2023.
IBO: Kosong.
TENTANG ROSA
Nama: Erick Rosa.
Julukan: Mini Pacman.
Lahir: Santo Domingo, Republik
Dominika, 18 Maret 2000.
Usia: 23 tahun.
Kebangsaan: Republik Dominika.
Tinggi: 160 sentimeter.
Jangkauan: 165 sentimeter.
Bertinju: Southpaw, tangan kanan di depan dan tangan kiri di belakang.
Pertama naik ring: Santo Domino, 24 Oktober 2020, mengalahkan Oscar Salas untuk merebut gelar WBA Fedelatin dan gelar WBC Latino mini flyweight.
Terakhir naik ring: Santo Domingo, 25 Agustus 2023, menang pada ronde kedelapan atas Orlando Pino.
Rekor: Menang-kalah-draw 6-0-0, 2 KO.
BATAL KE THAILAND
Maret 2023, Rosa seharusnya bertanding di Thailand untuk menghadapi juara WBA Super Thammanoon Niyomtrong, setelah Petchyindee Boxing Promotions memenangkan lelang $140.000, yang mengalahkan penawaran Shuan Boxing $122.000.
Kalau saja Shuan Boxing memenangkan lelang, maka bisa dipastikan Thammanoon Niyomtrong datang untuk menghadapi Erick Rosa. Namun kenyataannya Petchyindee Boxing Promotions gagal mewujudkan laga, setelah timbul masalah.
Rosa ditahan oleh petugas imigrasi Thailand setibanya di Bangkok. Paspor Rosa tidak memenuhi persyaratan bagi warga Dominika untuk melakukan perjalanan ke Thailand. Tetapi agak mengherankan juga, mengapa Rosa dibiarkan pergi menuju Thailand. Seharusnya dihentikan. (Rondeaktual.com)