Rondeaktual.com
Promotor Hodlif Hun menghadirkan dua partai tinju profesional siaran langsung TVRI, Sabtu malam, 9 Maret 2024, mulai pukul 21.30 WIB.
Hodlif Hun menjelaskan, selain dua partai siaran langsung (on air), ada tiga partai tambahan tidak siarkan langsung (off air).
Seluruh pertandingan berada di bawah pengawasan Komisi Tinju Indonesia (KTI). Meski sering merubah hasil pertandingan, KTI masih tetap menugaskan Sangap Sidauruk sebagai Inspektur Pertandingan. KTI belum melakukan perubahan.
SIARAN LANGSUNG
1. Pukul 21.30 – 22.10 WIB
Kelas Bulu yunior, 55.338 kilogram, 8 ronde: Flasidus Nono (Victory Target Jakarta) menghadapi Febry Destroyer (Tiger Sragen).
Wasit: Sumardi (Jakarta).
Hakim A: Erik Suwarna (Jakarta).
Hakim B: Reinhard Sitompul (Jakarta).
Hakim C: Joshua (Jakarta).
SUDUT MERAH
Flasidus Nono, 27 tahun.
Lahir: Bajawa, Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur, 5 Oktober 1996.
Bertinju: Southpaw, tangan kanan di depan dan tangan kiri di belakang.
Rekor: Menang-kalah-draw 9-0-3 (6 menang KO).
Sasana: Victory Target Jakarta.
Pelatih: Da`i Boy Sajiro.
Manajer: Hodlif Hun.
SUDUT BIRU
Febry Destroyer, 32 tahun.
Lahir: Sragen, Jawa Tengah, 4 Februari 1992.
Bertinju: Orthodox, tangan kiri di depan dan tangan kanan di belakang.
Rekor: Menang-kalah-draw 3-1-0 (2 menang KO).
Sasana: Tiger Sragen.
Pelatih: Suyitno.
Manajer: Suyitno.
2. PUKUL 22.10-22.55 WIB
Kejuaraan Indonesia kelas ringan, 61.235 kilogram, gelar lowong: Reynold Kundimang (Victory Target Jakarta) menghadapi Zainul Hasan (Probolinggo, Jawa Timur).
Wasit: Erik Suwarna (Jakarta).
Hakim A: Sumardi (Jakarta).
Hakim B: Joshua (Jakarta).
Hakim C: Reinhard Sitompul (Jakarta).
SUDUT MERAH
Raynold Kundimang, 23 tahun.
Lahir: Manado, 25 Desember 2000.
Rekor: Menang-kalah-draw 10-5-3 (2 menang KO).
Bertinju: Orthodox, tangan kiri di depan dan tangan kanan di belakang.
Sasana: Victory Target Jakarta.
Pelatih: Da`i Boy Sajiro.
Manajer: Hodlif Hun.
SUDUT BIRU
Zainul Hasan, 26 tahun.
Lahir: Probolinggo, 15 Mei 1997.
Bertinju: Orthodox, tangan kiri di depan dan tangan kanan di belakang.
Rekor: Menang-kalah-draw 6-6-0, (3 menang KO).
Sasana: Satpol PP Probolinggo.
Pelatih: Hasan.
Manajer: Sugeng.
TIDAK DISIARKAN (OFF AIR)
Matchmaker Syaripudin Lado menjelaskan, partai pertama mulai pukul 20.00 WIB bersama Komisi Tinju Indonesia.
“Partai pertama, kelas berat selama enam ronde antara Rabowo Surya (HOB Pluit Jakarta) melawan Michael Sigarlaki. Ini partai seru,” kata Lado.
Partai lain: Kelas bulu 4 ronde: Rey Mundus (Victory Target Jakarta) menghadapi Sahril Ramadhan (Aurora Jakarta). Kelas bantam yunior 6 ronde: Mario Stenky Bunda (Soe Cikarang) menghadapi Yonathan Zinde (KPJ Bulungan Jakarta).
Dokter pertandingan adalah dr. Putu Partawirawan dan Mose Valentino sebagai timekeeper.
Banyak yang menyarankan agar Inspektur Pertandingan dari KTI Pusat tidak lagi merubah-ubah hasil keputusan. Angka asli para hakim sering diutak-atik, menimbulkan kekacauan. Ulah Inspektur Pertandingan merekayasa hasil pertandingan sering menimbulkan kecewa bagi petinju yang sudah berjuang bahkan mempertaruhkan nyawa. (Finon Manullang)