Rondeaktual.com – Oleh Finon Manullang
Tinju Jepang sedang naik daun. Sekarang, Jepang memiliki 10 juara dunia, jauh melewati Filipina dan Thailand.
Gelar juara dunia milik Filipina dilucuti satu-satu sejak Manny Pacquiao runtuh di tangan kelas welter Kuba, Yordenis Ugas, di T-Mobile Arena, Las vegas, 21 Agustus 2021.
Ketika itu, Pacquiao sudah berumur 42 dan 8 bulan. Mengundurkan diri menjadi pilihan yang tepat bagi Pacquiao, yang sekarang sudah berumur 45.
JUARA DUNIA FILIPINA
Melihat daftar juara dunia yang diterbitkan Rondeaktual.com pada 7 Mei 2024, Filipina hanya menyisahkan satu juara dunia bernama Melvin Jerusalem.
Melvin Jerusalem (30 tahun dengan rekor 22-3, 12 KO) sekarang menyandang gelar juara WBC kelas jerami atau sama sama dengan kelas terbang mini, 47.627 kilogram. Jerusalem sekampung dengan Pacquiao asal Bukidnon, merebut gelarnya di Nagoya, Minggu, 31 Maret 2024, menang 2-1 atas juara dunia Yudai Shigeoka (Jepang).
JUARA DUNIA THAILAND
Thailand, salah satu negara yang tidak pernah kering dari gelar juara dunia, masih memiliki Thammanoon Niyomtrong, atau dikenal sebagai Knockout CP Freshmart, yang pernah mengalahkan petinju Indonesia, Demsi Ricky Manufoe (non gelar 10 ronde di Thailand) dan Mohamad Rachman (kejuaraan WBA Interim 12 ronde di Thailand).
Thammanoon Niyomtrong (33 tahun dengan rekor 24-0-0, 9 KO) sekarang menyandang gelar juara WBA Super mini-flyweight.
Niyomtrong memulainya dengan merebut gelar kosong WBA Interim mini-flyweight unanimous decision dua belas ronde melawan orang Nikaragua, Carlos Butrago, Buriram, Thailand, 1 Oktober 2014.
Sejak kemenangan tersebut, Niyomtrong secarea luar biasa telah 15 kali sukses dalam kejuaraan dunia sehingga WBA memberinya gelar super. Tak tersentuh.
Niyomtrong terakhir kali mempertahankan gelarnya melalui unanimous decisioan dua belas ronde melawan rekan senegaranya Wanheng Menayothin, yang terjadi di Chonburi, Thailand, 20 Juli 2022.
Sudah hampir dua tahun Niyomtrong tidak pernah naik ring. Memang harus diakui, sejak pandemic yang berkepanjangan, pertandingan tinju pro Thailand menurun.
10 JUARA DUNIA JEPANG
Jepang adalah negara yang mampu bangkit dari persoalan COVID-19. Dalam dua tahun terakhir, Jepang seakan tidak pernah berhenti menyelenggarakan kejuaraan dunia, sama seperti apa yang dilakukan Amerika dan Inggris.
Menggelar pertandingan sebanyak mungkin telah mendorong Jepang mampu memiliki 10 juara dunia, jauh meninggalkan Filipina dan Thailand. Berikut daftar juara dunia asal Jepang.
1. NAOYA INOUE, juara dunia sejati empat sabuk (WBA Super/WBC/IBF/WBO) kelas bulu yunior, 55.338 kilogram. Inoue, 30 tahun, belum terkalahkan; 27-0-0, 24 KO.
Inoue untuk pertama kalinya mempertahankan semua gelar juara dunianya dengan menghentikan penantang Meksiko, Luis Nery pada ronde keenam yang sudah berjalan 1 menit dan 39 detik di di Tokyo Dome, Tokyo, Senin malam, 6 Mei 2024.
Itu sebuah pertarungan yang sangat luar biasa dan jauh lebih dahsyat ketika Inoue menghentikan langkah kidal Filipina, Marlon Tapales pada ronde kesepuluh. Inoue-Nery ditandai lima knockdown.
Nery membuka dengan hook kirinya yang cepat menjatuhkan Inoue. Wasit memberikan hitungan. Inoue berdiri dan meruskan pertandingan. Inoue balas menjatuhkan Nery pada ronde kedua sekali, ronde kelima sekali, ronde keenam dua kali, dan tamat.
Itu menjadi perjalanan pertama Naoya Inoue mempertahankan gelar WBA Super/WBC/IBF/WBO.
2. TAKUMA INOUE, juara dunia WBA kelas bantam, 53.524 kilogram. Inoue menyimpan rekor menang-kalah 20-1, 5 KO. Merebut gelar kosong di Tokyo, 8 April 2023, menang UD-12 melawan Liborio Solis (Venezuela).
Inoue telah pertahankan gelar, menang angka 12 ronde melawan penantang Jepang, Sho Ishida, yang terjadi di Tokyo Dome, Tokyo, 6 Mei 2024.
3. JUNTO NAKATAMI, juara dunia WBC kelas bantam, 27-0, 20 KO. Merebut gelar dari tangan juara Alexandro Santiago (Meksiko), yang tumbang TKO ronde keenam di Tokyo, 24 Februari 2024.
4. RYOSUKE NISHIDA, kidal juara IBF kelas bantam, 9-0, 1 KO. Nishida merebut gelar melalui pertarungan 12 ronde melawan juara Emmanuel Rodriguez (Puerto Rico), Tokyo, Sabtu malam, 4 Mei 2024.
5. YOSHIKI TAKEI, juara dunia WBO kelas bantam dengan rekor 9-0,8 KO. Takei mebut gelar dari tangan Jason Moloney (Australia) di Tokyo Dome, Tokyo, 6 Mei 2024.
6. KAZUTO IOKA, juara dunia WBA kelas bantam yunior, 52.163 kilogram, 31-2-1, 16 KO. Merebut gelar kosong melalui UD-12 atas Joshua Franco (Amerika Serikat) di Tokyo, 24 Juni 2023.
7. KOSEI TANAKA, juara dunia WBO kelas bantam yunior dengan rekor 20-1, 11 KO. Merebut gelar kosong melalui UD 12 melawan Christian Bacasegua (Meksiko) di Tokyo, 24 Februari 2024.
8. SEIGO YURI AKUI, juara dunia WBA kelas terbang, 50.802 kilogram, dengan rekor 20-2-1, 11 KO. Akui merebut gelar di Osaka, 23 Januari 2024, menang UD-12 atas juara Artem Dalakian (Ukraina) dan pertahanan gelar pertamanya mengalahkan Taku Kuwahara di Tokyo Dome, Tokyo, Senin, 6 Mei 2024.
9. KENSHIRO TERAJI, juara dunia WBC dan WBA Super, kelas terbang ringan, 48.988 kilogram, dengan rekor 23-1, 14 KO.
Teraji merebut gelar WBC, menang KO ronde ketiga dalam tanding ulang langsung melawan juara Masamichi Yabuki di Kyoto, Jepang, 19 Maret 2022.
Teraji merebut gelar WBA Super melalui kemenangan TKO ronde ketujuh atas Hiroto Kyoguchi di Saitama Super Arena, Saitama, 1 November 2022.
10. GINJIRO SHIGEOKA, juara dunia IBF kelas terbang mini belum terkalahkan 10-0-0, 1NC, 8 KO.
Shigeoka merebut gelar interim di Tokyo, 16 April 2023, menang KO-9 atas Rene Mark Ciarto (Filipina).
Shigeoka terakhir mempertahankan gelar IBF mini flyweight dengan memukul KO ronde kedua Jake Amparo di Nagoya, 31 Maret 2024.
Itulah 10 juara dunia dari Jepang. Anda pasti sependapat bahwa Naoya Inoue (pemegang sabuk WBA Super/WBC/IBF/WBO kelas bulu yunior) adalah yang paling super saat ini.