Rondeaktual.com
Mantan juara dunia empat kelas yang sekarang berkompetisi di kelas welter yunior, Adrien “The Problem” Broner, 34 tahun, ingin memberikan penghormatan kepada pelatihnya mendiang Michael Stafford. Sebelum menggantukan sarung tinju, Broner akan kerja keras untuk kembali menjadi juara dunia.
Broner bertujuan untuk merebut kembali gelar dunia dalam apa yang dianggap banyak orang sebagai tindakan terakhirnya sebagai petinju.
Broner akan menghadapi Blair Cobbs pada 7 Juni di Seminole Hard Rock Hotel and Casino di Hollywood, Florida, Jumat malam, 7 Juni 2024, atau Sabtu pagi WIB.
Pertarungan ini ditangani promotor tertua Don King. Disiarkan dengan sistem bayar-per-tayang.
Broner (35-4-1-1 NC, 24 KO) kini berlatih bersama Calvin Ford dan Kenny Ellis, pelatih juara dunia Gervonta Davis. Broner mengadakan kampnya untuk Cobbs (16-1, 10 KO) di Las Vegas saat Davis bersiap melawan Frank Martin pada 15 Juni. Meski tersenyum, Broner tampak berat hati saat merenungkan Stafford.
“Pelatih Mike adalah segalanya bagi saya,” kata Broner, dikutip Fightnews.com, beberapa hari yang lalu. “Saya berjanji pada diri sendiri sebelum saya gantung sarung tinju, saya akan menjadi juara dunia lagi untuk pelatih Mike dan saya sendiri.”
Broner sering dikenang karena kelakuannya yang out-of-the-ring, termasuk penangkapan di arena bowling pada tahun 2016 karena perampokan dan dokumentasi pertarungannya dengan alkohol. Dia belum pernah memenangkan kejuaraan dunia sejak 2017.
Pernah dipandang sebagai petarung berkaliber Hall of Fame, Broner telah menjadi kisah peringatan bagi para petinju muda. Ia berbicara tentang pentingnya memenangkan gelar juara dunia.
“Sejujurnya, semua [gelar dunia saya] spesial bagi saya,” kata Broner. “Sepanjang hidup saya, yang ingin saya lakukan hanyalah menjadi juara dunia. Setiap kali saya memenangkannya, saya menangis. Saya cukup yakin saya akan melakukan hal yang sama ketika saya memenangkan pertandingan berikutnya.”
GELAR DUNIA BRONER
1. TAHUN 2011 – Broner merebut gelar kosong WBO kelas ringan yunior, menang KO-3 melawan Vicente Martin Rodriguez.
2. TAHUN 2012 – Broner merebut gelar WBC kelas ringan, menang TKO-8 melawan Antonio DeMarco.
3. TAHUN 2013 – Broner merebut gelar WBA kelas welter, menang SD-12 melawan Pauline Malignaggi.
4. TAHUN 2015 – Broner merebut gelar kosong WBA kelas welter yunior, menang TKO-12 melawan Khabib Allakhverdiev.
Merebut sabuk juara dunia di empat kelas yang berbeda membuat nama Broner cepat melejit.
Namun bagaimanapun itu, nama besarnya tidak dapat dijaga. Broner dalam perjalanan ke depan, menghasilkan sejumlah masalah.
Pada tahun 2019, Adrien Broner mendapat promosi kejuaraan dunia WBA Reguler kelas welter melawan Manny Pacquiao. Sayangnya, ia sekali knockdown dan kalah unanimous decision di tangan Pacquiao.
Pada dua pertadingan terakhirnya, Broner mengalahkan Jonanie Santiago kemudian mengalahkan Bill Hutchinso.
Sekarang, sangat penting bagi Broner untuk mengalahkan Blair Cobbs di Seminole Hard Rock Hotel and Casino, Jumat malam.
Bila Broner memenuhi janjinya memenangkan pertandingan, maka terbuka bagi promotor Don King untuk mendorongnya menuju kejuaraan dunia. (Finon Manullang)