Rondeaktual.com, Jakarta – Kejuaraan tinju internasional Piala Kapolri II/2018 di Sario, Manado, Sulawesi Utara, akan dijadikan sebagai ajang ujian bagi wasit/hakim, 4-9 Juli 2018.
Ujian berlaku bagi wasit/hakim Bintang 2 AIBA dan ujian pelatih Bintang 1 dan Bintang 2 AIBA. Peserta ujian dipastikan datang dari Indonesia dan dari mancanegara, dengan penguji yang ditunjuk oleh AIBA.
Sebelumnya, Indonesa pernah menyelenggarakan ujian wasit Bintang 1 AIBA. Tak heran jika akhirnya Indonesia memiliki lebih 10 wasit/hakim Bintang 1 AIBA, dua Bintang 2 AIBA dan satu Bintang 3 AIBA. Bintang 3 adalah yang tertinggi dan itu hanya disandang wasit/hakim asal Kalimantan Selatan, Hermanto Ginting.
KETUM MENGUNDANG PENGURUS
Kejuaraan tinju internasional Piala Kapolri II/2018 terkesan agak spesial. Peserta luar negeri sudah 10 negara menyatakan ikut. Sementara petinju Indonesia akan mewakili provinsi masing-masing. Total hadia uang yang disediakan panitia mencapai Rp 266 juta. Sebuah rekor baru.
Karena sangat spesial, Ketua Umum PP Pertina, Johni Asadoma mengundang personalia PP Pertina untuk datang menyaksikan pertandingan.
“Saya mengundang rekan-rekan pengurus yang ingin menyaksikan Piala Kapolri,” kata Johni Asadoma.
Ketua Umum memberikan keringanan membantu akomodasi/hotel dan transport darat selama berada di Manado. Untuk tiket pesawat Jakarta-Manado-Jakarta ditanggung masing-masing. Bagi yang berminat bisa menghubungi sekretariat PP Pertina, Jalan Ciasem 2 Nomor 7, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Finon
Penyelenggara mendapat dukungan luar biasa dengan segudang pengalaman menjadi panitia pertandingan Tinju di Indonesia
Ini menunjukkan kepercayaan pengda kepada Bapak Jhoni Asadoma pantas menjadi Ketua Pertina dan layaknya mendapat penghargaan dari Menpora