Rondeaktual.com
Pencetus pertandingan tinju amatir dan profesional (Ampro) Yance Rahayaan memutuskan pertandingan di GOR Laga Satria, Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, Sabtu 7 September 2024, tunda.
Tidak tanggung-tanggung, penundaan lebih satu bulan dan tidak ada kompensasi atau uang pengganti dari promotor Ryan Thedlim kepada para petinju.
Salinan siaran berita dari Yance Rahayaan yang diterima Rondeaktual.com menyebutkan, penundaan telah disepakati antara promotor dengan pengelola GOR Laga Satria. Ditetapkan Minggu, 13 Oktober, setelah PON Aceh-Sumatera Utara.
Bila tetap 7 September, para pendukung keuangan tidak dapat melihat pertandingan. Semua pergi melihat PON Aceh-Sumut, yang dijadwalkan 8 hingga 21 September.
Tetapi, sebagian cabang olahraga yang melibatkan atlet Jawa Barat, telah bertanding. Peroleh medali sampai 30 Agustus 2024, up date pukul 06.40 WIB, Jawa Barat berada di posisi ketiga dengan emas-perak-perunggu 1-0-0. DKI Jakarta berada di posisi paling atas dengan 2-1-0.
Jago gagas Yance Rahayaan bersama promotor Ryan Thedlim. (Foto: Ronde Aktual)
Surat Penundaan Promotor kepada PJ Bupati
Liris menyebutkan, promotor Ryan Thedlim telah mengirim surat penundaan kepada PJ Bupati, Sekda, Muspida Kabupaten Bogor, Kadispora Kabupaten Bogor.
Selain tunda sampai lebih satu bulan, terjadi penghapusan beberapa nama petinju yang akan bertanding.
Petinju tangguh Yeret Tiljuir diturunkan dan diganti oleh Jack Langedi Timor dari HTW Boxing Camp Jakarta.
Tokoh tinju Syaripudin Lado berharap agar Yance Rahayaan meminta kepada promotor Ryan Thedlim agar segera membayar honor petinju 30%. Sisa 70% boleh dibayar saat pertandingan.
“Termin 30% itu sangat penting, yang bisa dipakai untuk persiapan. Kasihan petinju, berlatih sekian lama ternyata kosong. Tidak ada pertandingan, karena tunda satu bulan,” kata Syaripudin Lado, berbicara kepada Rondeaktua.com, di Jakarta, Jumat, 30 Agustus 2024.
Tokoh tinju senior Syaripudin Lado. (Foto: Istimewa)
Partai Tinju Pro, Mingggu, 13 Oktober
Kelas menengah 4 ronde: Tinus Logo (Bogor) melawan Rehan Avatar.
Kelas bulu 6 ronde: Waldo Sabu (Prayoga Bogor) melawan Jack Timor (HTW Jakarta).
Kelas menengah 6 ronde: Beny Tamaela (Kabupaten Bogor) melawan Donny Syafrendo (Jakarta).
Kelas bulu 6 ronde: Charles Balens (Bogor) melawan Potrius Sanoto (Bogor).
Promotor Ryan Thedlim tidak menjelaskan berapa ia membayar setiap petinju yang bertanding.
Berdasarkan tardisi yang masih berlaku sampai sekarang, tarif seorang petinju profesional Indonesia untuk partai tambahan tidak lebih dari Rp 1 juta per ronde. Jika bertandig 4 ronde, maka honor yang akan diterimanya Rp 4 juta bersih. (Rondeaktual.com)