Rondeaktual.com, Jakarta, By Finon Manullang – Berikut adalah rangkuman berita tinju dunia terlengkap sepanjang Sabtu (23/3/2019) atau Minggu pagi WIB. Sumber: Fightnews.com dan BoxingScene.com.
EDWARDS PERTAHANKAN GELAR WBC – Copper Box Arena, London, Sabtu. Juara dunia WBC kelas terbang Charlie Edwards (Inggris, 15-1, 6 KO) dengan mudah mengalahkan Angel Moreno (19-3-2, 6 KO) melalui pertarungan 12 ronde. Hakim menilai 120-107, 120-107, 120-107.
DAFTAR JUARA DUNIA KELAS TERBANG:
WBA: Artem Dalakian, Ukraina, 31 tahun, 18-0-0, 13 KO.
WBC: Charlie Edwards, Inggris, 25 tahun, 15-1-0, 6 KO>
IBF: Moruti Mthalane, Afrika Selatan, 36 tahun, 37-2-0, 25 KO.
WBO: Kosei Tanaka, Jepang, 23 tahun, 12-0-0, 7 KO.
WLODARCZYK MENANG DI POLANDIA– Olimpijezykow Sports Hall, Polandia, Sabtu. Dua kali juara dunia kelas penjelajah, Krzysztof Włodarczyk (57-4-1, 39 KO) mencetak kemenangan 10 ronde atas Alexandru Jur (18-3-0, 7 KO), di Lomza, Polandia, Sabtu malam. Skor 96-94, 97-93, dan 99-91.
JOSHUA HENTIKAN CONROY – Copper Box Arena, London, Sabtu. Peraih medali perunggu olimpiade, Joshua Buatsi (Inggris, 10-0-0, 8 KO) dua kali menjatuhkan Liam Conroy (16-4-1, 7 KO). Buatsi merebut gelar lowong kelas berat ringan Inggris BBBofC.
OKOLIE PAKSA CAMACHO BERLUTUT – Copper Box Arena, London, Sabtu. Petinju olimpiade 2016 Lawrence Okolie (12-0-0, 9 KO) menghentikan veteran Wadi Camacho (27-7-0, 12 KO) pada ronde 4. Okolie mendaratkan beberapa tembakan keras yang membuat Camacho berlutut di tali. Dia berdiri, dan Okolie datang mengguncangnya sekali lagi. Wasit melompat untuk melambaikan kontes. Okolie merebut gelar kelas penjelajah Persemakmuran.
PETINJU THAILAND KALAH – Rusia, Sabtu. Petinju kelas bulu super WBA # 8 Akzhol Sulaymanbek Uulu (Kirgistan, 14-0-0, 7 KO) dua kali merobohkan Pipat Chaiporn (juga dikenal sebagai Mike Tawatchai) dari Thailand dan mempertahankan gelar WBA Asia untuk ketiga kalinya. Tawatchai atau Chaiporn, sekarang 33 tahun, biasanya bersaing di kelas bantam, turun menjadi 46-13-2, 29 KO.
KUBRAT PULEV BERSAMA BOB ARUM – AS, Sabtu. Veteran kelas berat Kubrat Pulev (Bulgaria, 37 tahun) kini bersama promotor kesohor Bob Arum, terikat kesepakatan kontrak dengan Top Rank dan ESPN. Ia salah satu penantang kelas berat papan atas. Sudah ada dalam pikiran Arum untuk membawanya ke partai kejuaraan dunia. “Sangat menyenangkan kembali ke Amerika Serikat,” Pulev (26-1-0, 13 KO) mengatakan kepada BoxingScene.com, menjelang pertarungannya dengan Bogdan Dinu akhir pekan di Costa Mesa, California.
ADIK KUBRAT PULEV MENANG – Tervel Pulev (13-0-0, 11 KO) adalah adik petinju kelas berat top asal Bulgaria, Kubrat Pulev. Tervel Pulev bertanding di kelas berat, mengalahkan Mitch Williams (16-8-3, 11 KO). Dimulai dengan lambat, kedua pria besar itu mengukur dan saling mencakar di ronde permulaan. Petinju Bulgaria sedikit frustrasi karena lawannya dari Amerika licin dan sulit ditangkap. Skor adalah 59-54, 58-55, dan 57-56.
MCGREGOR TUNJUK KEPALA MAYWEATHER – Chicago. Bintang UFC, Connor McGregor (Irlandia, 31 tahun), masih berharap mendapatkan kepala Floyd Mayweather (AS, 42 tahun) dalam pertandingan ulang. Mayweather mematahkan perlawanan McGregor pada ronde 10 dari 12 ronde di T-Mobile Arena, Las Vegas, dua tahun silam. McGregor menyalahkan kekalahannya karena kurang persiapan dan mengharapkan Mayweather untuk kembali ke ring. “Dia mendapatkan uangnya dan kemudian kembali turun, jadi aku akan di sini siap untuknya,” kata McGregor selama sesi tanya jawab di Chicago. (rondeaktual.com / finon manullang)