Rondeaktual.com, Jakarta – Pelatih pelatnas, Bonyx Saweho menyebut tujuh nama petinju Indonesia akan diterjunkan ke arena Piala Kapolri II/2018. “Ada tujuh petinju pelatnas, mereka akan mewakili Indonesia di Kejuaraan Internasional Piala Kapolri,” kata Bonyx, yang sedang naik daun sejak Johni Asadoma naik sebagai Ketua Umum PP Pertina.
Seperti sudah diberitakan Rondeaktual.com sebelumnya, Piala Kapolri II/2018 akan berlangsung di Lapangan KONI, Sario, Manado, Sulawesi Utara, 4-9 Juli 2018. Namun peserta membludak, panitia harus mendorong pertandingan satu hari lebih awal dari jadwal semula. Pertandingan akan berlangsung sepanjang siang dan diteruskan malam. Setiap hari begitu hingga pertandingan final.
Bagi Bonyx Saweho, menurunkan tujuh petinju pelatnas adalah yang terbaik. Ia mengaku tidak bisa mengikuti semua kelas, karena saat ini tujuh petinju pelatnas sedang menghadapii pertandingan di Bangkok, Thailand.
Piala Kapolri dipastikan akan menandingkan 8 kelas elite men`s dan enak kelas elite women`s. Ada 10 negara dan 32 provinsi siap bertarung sekaligus mengejar hadian uang total Rp 266 juta.
8 KELAS ELITE MEN`S:
1. Kelas pin, 46 kilogram.
2. Kelas terbang ringan, 49 kilogram.
3. Kelas terbang, 52 kilogram.
4. Kelas bantam, 56 kilogram
5. Kelas ringan, 60 kilogram.
6. Kelas welter ringan, 64 kilogram.
7. Kelas welter, 69 kilogram.
8. Kelas menengah, 75 kilogram.
6 KELAS ELITE WOMEN`S:
1. Kelas terbang ringan, 48 kilogram.
2. Kelas terbang, 51 kilogram.
3. Kelas bantam 54 kilogram.
4. Kelas bulu, 57 kilogram.
5. Kelas ringan, 60 kilogram.
6. Kelas welter ringan 64 kilogram.
TIM PELATNAS PILA KAPOLRI
1. Beatrix Suguro (Kalimantan Selatan),kelas terbang ringan elite women`s.
2. Christina Jembay (Papua Barat), kelas bulu elite women`s.
3. Huswatun Hasana (Nusa Tenggara Barat), kelas ringan elite women`s.
4. Ingatan Ilahi (Riau), kelas terbang ringan elite men`s.
5. Jakri Riwu, kelas ringan elite men`s.
6. Gregorius Gheda (Bali), kelas welter ringan elite men`s.
7. Saputra Samada (Nusa Tenggara Barat), kelas welter elite men`s.
8. Bonyx Saweho (SulawesiUtara), pelatih.
9. Muhammad Ali (Nusa Tenggara Barat), pelatih.
10. Patrick Timbowo (Sulawesi Utara), pelatih.
Finon