Rondeaktual.com, Jakarta – Rivo Kundimang seorang petinju junior welterweight 63,503 kilogram. Perjalanan karir pronya relatif masih singkat, namun sudah merebut gelar juara Indonesia. Rivo diorbitkan oleh promotor keren, Martin Daniel dari MD Promotions Jakarta.
“Setelah juara (Rivo Kundimang) akan dipertandingkan untuk kejuaraan IBF Youth Pan Pacific, pertengahan September. Usianya masih muda (23 tahun), makanya kita melalui youth (remaja),” kata Ndondo Fandy Herry Sugiarto.
Ndondo adalah manajer Aquase Boxing Camp Tangerang, tempat Rivo menempa ilmu bersama pelatih Arche Unsulangi. Ndondo mempunyai jalur bagus dengan IBF, meneruskan jasa besar promotor almarhum A Seng Herry Sugiarto, ayah Ndondo.
Menurut berita yang dihimpun Rondeaktual.com, sejak Rivo Kundimang merebut sabuk juara Indonesia di Ceger, Jakarta Timur, 11 Mei 2018, mengalahkan Gusti Elnino pada ronde 6, Ndondo langsung menghubungi maskas IBF dan mendapat kesempatan untuk mengikuti kejuaraan tingkat youth.
Menurut Ndondo, sebelum menuju kejuaraaan IBF Youth Asia, sebaiknya Rivo Kundimang lebih dulu melewati satu pertandingan pemanasan. “Sayang jadwal partai pemanasa itu harus digeser,” katanya.
Masih dari keterangan Ndondo. Saat ini Rivo Kundimang sudah menjalani latihan intensif, bahkan sudah memasuki jadwal sparring.
Tidak ada kata main-main atau bersantai-santai. Harus latihan. “Dia sehari-hari hidup untuk tinju. Dia tinggal di mess sasana Aquase,” Ndondo menjelaskan. Petinju lain juga tinggal di sana.
Finon