Rondeaktual.com, Jakarta – Piala Join Kopi Bulungan akan diperebutkan dalam pertandingan tinju antarmember. Sebanyak 50 petarung muda akan bertanding dalam 25 partai di Halaman GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Sabtu, 7 September 2019.
“Alhamdulillah, ini bagian pertama dari beberapa seri yang akan kami selenggarakan,” kata mantan juara Indonesia kelas bulu yunior Little Holmes, yang sekarang lebih popular disapa sebagai Pak Hom.
“Nanti ring tinju kita pasang di tengah halaman (persis di depan ring tinju KPJ Boxing Camp). Kita pasang tenda dan kursi. Pertandingan dimulai Sabtu siang sampai selesai,” ujar Pak Hom, didukung para panitia seperti Azizul (ketua), Roy Guserni (bendahara), Maesa Rahmanda (sekretaris), Gindo Hutauruk (promosi dan pubikasi).
Pak Hom meneruskan, pertandingan akan diwasi langsung oleh Pengprov Pertina DKI Jakarta. “Seluruh wasit/hakim dari Pertina,” kata Pak Hom. Dokter pertandingan juga dokter yang sudah pengalaman (dokter Fits Patty).”
Piala Join Kopi Bulungan adalah gagasan tokoh tinju setempat yang sangat terkenal, Anto Baret. Di tahun yang silam Anto Baret pernah menjadi promotor untuk pertandingan di Bulungan.
“Beliau (Anto Baret) sudah menganjurkan agar pertandingan 7 September nanti ditangani dengan bagus,” ujar Pak Hom. “Selanjutnya, atau enam bulan kemudian, akan ditingkatkan dengan menggelar pertandingan tinju antarpelajar.” (finon)