Rondeaktual.com, Magelang – Promotor Milasari Anggraini dan peserta timbang badan serta lebih 25 orang yang mengaku sebagai wartawan terkejut melihat perkelahian singkat yang disuguhkan Roy Mukhlis dan Isack Letidena Yunior. Perkelahian terjadi usai timbang badan petinju berlangsung di Magelang, Jawa Tengah, Jumat (10/8/2018) sore.
Berawal dari suasana panas yang sengaja dibuat oleh beberapa “Tim Kilat” untuk mengejukan semua orang. Tiba-tiba Roy Mukhlis mendorong Isack Letidena yang nyaris terjatuh karena tidak siap. Isack mencoba membalas serangan dengan melepaskan pukulan panjang. Namun, penata tanding Syaripuddin Lado langsung merangkul Isack. Sementara, wasit Nus Ririhena mengamankan Roy Mukhlis.
Tak ada peringatan dari Komisi Tinju Profesional Indonesia (KTPI), selaku pengawas pertandingan. Kejadian dianggap masih normal dan bagian dari jumpa pers yang tidak bisa dipisahkan. Promotor Milasari mengaku sempat terkejut dan minta keduanya bertanding dengan sportif.
Setelah jumpa pers ditutup, Rondeaktual.com menemui Isack Letidena kemudian menanyai kejadian. “Dia yang duluan mendorong saya. Seharusnya dia tunggu dulu saya turun baru dorong. Saya tadi mau jatuh, karena tidak siap,” kata Isack Letidena.
Sementara, Roy Mukhlis memastikan tidak ada dendam di antara mereka berdua. “Saya memang sengaja mendorong dia,” kata Roy Mukhlis. “Tidak permusuhan di antara kami. Tunggu besok malam,” kata Roy Mukhlis, yang dikenal memiliki pukulan tangguh dan banyak mencetak KO.
Roy Mukhlis dan Isack Letidena akan bertarung 12 ronde kejuaraan Indonesia kelas ringan di GOR Samapta, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (11/8/2018). “Saya yakin dengan kekuatan saya karena saya latihan dengan baik,” kata Isak Letidena.
Finon Manullang