Rondeaktual.com
Pertandingan final terakhir tinju Olimpiade Tokyo 2020 akan berlangsung di Kokugikan Arena, Minggu, 8 Agustus 2021, pukul 14.00 waktu setempat. Sebelum fokus ke tinju olimpiade, ada live weltermania di tvOne.
“Live World Boxing kelas welter di tvOne, Minggu pagi. On air pukul 08.30 WIB,” kata H. Purwanto dari tvOne kepada Rondeaktual.com.
Host adalah Yudi Handoyo bersama komentator yang tidak asing lagi M Nigara dan Hengky Silatang.
Kelas welter gelar WBA interim menampilkan Gabriel Maestre (Venezuela, 34 tahun) melawan southpaw Mykal Fox (Amerika Serikat, 25 tahun). Rekor Maester baru 3 menang KO semua, tetapi rekor amatirnya cukup panjang 66 menang dan 31 kalah. Rekor Fox menang-kalah 22-2.
Kelas welter, mantan juara dunia Devon Alexander (Amerika Serikat, 34 tahun) akan melakukan duel dengan Lucas Santamaria (Amerika Serikat, 23 tahun). Rekor Alexander menang-kalah-draw 27-6-1. Rekor Santamaria 17-2-1.
Kelas welter, Eimantas Stanionis, 26 tahun, melawan Luis Collazo, 40 tahun. Beda 14 tahun. Petinju muda dari Lithuania versus petinju tua dari Amerika Serikat. Pasti seru.
Pertandingan weltermania akan berlangsung di Armory, Minneapolis, Amerika Serikat, Sabtu malam, 7 Agustus 2021, atau Minggu pagi WIB. Siaran langsung tvOne.
TENTANG EIMANTAS STANIONIS – 26 TAHUN
Nama: Eimantas Stanionis.
Kebangsaan: Lithuania.
Lahir: 17 Agustus 1994.
Umur: 26 tahun.
Rekor: Menang-kalah 13-0 (9 KO).
Pernah mengalahkan: Thomas Dulorme, Janer Gonzalez, Julio Cesar Sanchez.
“Terima kasih kepada TGB Promotions. Saya mendapat kesempatan melawan seorang petarung hebat dalam diri Luis Collazo,” komentar Stanionis. “Collazo telah bertarung dengan petinju top dunia. Saya sangat siap.”
TENTANG LUIS COLLAZO – 40 TAHUN
Nama: Luis Collazo.
Kebangsaan: Amerika Serikat.
Lahir: Brooklyn, 22 April 1981.
Umur: 40 tahun.
Tinggi: 175 sentimeter.
Rekor tanding: Menang-kalah 39-8 (20 KO).
Pernah dua kali mengalahkan Samuel Vargas dan sekali mengalahkan Victor Ortiz untuk kejuaraan WBA International.
COLALZO KALAH MELAWAN:
1. Keith Thurman, kejuaraan dunia WBA kelas welter.
2. Amir Khan, kejuaraan WBC Silver kelas welter dan WBA International kelas welter.
3. Andre Berto, kejuaraan dunia WBC kelas welter.
4. Shane Mosley, kejuaraan WBC Interim kelas welter.
5. Ricky Hottan, kejuaraan dunia WBA kelas welter.
“Ini akan menjadi pertarungan terakhir saya pada Sabtu malam,” janji Collazo. “Olahraga ini luar biasa.” (finon / fightnews.com / foto sean michael ham/tgb promotions)