Cucu Muhammad Ali Naik Ring Kedua

15 WALSH
Cucu Muhammad Ali, Nico Ali Walsh, 21 tahun. (Boxing Scene)

Rondeaktual.com

Cucu dari The Greatest Muhammad Ali, Nico Ali Walsh (1-0, 1 KO), akan naik ring yang kedua kalinya. Ali Walsh akan menghadapi James Westley II (1-0) dalam pertarungan kelas menengah empat ronde.

Pertandingan akan ditayangkan langsung di ESPN dari State Farm Arena, Atlanta, Sabtu, 23 Oktober 2021.

Undercard streaming ESPN+ akan menyertakan Evan “Yung Holy” Holyfield (7-0, 5 KO), putra legenda kelas berat Evander Holyfield, melawan Charles Stanford (6-3, 3 KO) dalam enam ronde pertarungan kelas menengah yunior. Olympian Troy Isley (2-0, 1 KO) vs. TBA dalam enam ronde di kelas menengah. (fightnews.com / alfina)

Advertisement