Rondeaktual.com
Pegulat professional Jepang yang sang legendaris Antonio Inoki meninggal dalam usia 79 tahun di Jepang, Sabtu, 1 Oktober 2022.
Inoki menjadi lawan Muhammad Ali dalam pertandingan 15 ronde yang sangat menggemparkan dunia olahraga. Pegulat professional melawan petinju professional belum pernah ada dan Ali-Inoki memulainya. Laga olahraga campuran itu berlangsung di tempat terkenal, yaitu Budokan Tokyo, Jepang, 27 Juni 1976.
Pertarungan disiarkan secara langsung oleh TVRI. Selama 15 ronde “tidak ada pertandingan” karena ada aturan yang tidak boleh dilanggar; jika Ali sudah memegang tali ring, maka Inoki tidak boleh menyerang. Sepanjang 15 ronde, Ali memilih berdiri di pinggir ring. Bila sang pegulat mulai mendekat atau mencoba melepaskan tendangan kakinya yang paling menakutkan itu, maka Ali segera memegang tali ring.
Antonio Inoki adalah orang yang terkenal berkat aktivitasnya yang serba bisa tidak hanya sebagai pegulat profesional tetapi juga politisi flamboyan, pengusaha naik-turun, atau selebritas terkenal di seluruh negeri. Beristirahat dalam damai. (Sumber: Fightnews.com / Ring)