Rondeaktual.com
Mantan Ketua Umum PP Pertina yang merupakan Olympian Indonesia, Irjen Pol Johni Asadoma buka bersama (bukber) aktivitis tinju di Senayan, Jakarta, Selasa, 11 April 2023.
“Ini acara buka bersama, kebetulan kami sudah lama tidak jumpa,” ujar Irjen Pol Johni Asadoma, yang juga menjabat Kapolda NTT dan sedang berada di Jakarta.
Johni Asadoma senang bertemu dua komentator kondang tinju internasional H.M Nigara dan Hengky Silatang serta produser olahraga tvOne H. Purwanto. Johni sendiri juga komentator tinju terkenal.
Dalam buka bersama, hadir promotor internasional Armin Tan yang semakin menyukai tato. Sejumlah personalia PP Pertina 2012-2016 yang hadir adalah; Kombespol (Purn) Saidal Mursalin, Ferry Manafe, Ditian Corisa, Yendri Naskar Prima Putra, dan Seno Sumaji.
TINJU AMPRO
Sebelum berpisah, Rondeaktual.com menyinggung rencana pertandingan tinju internasional di Labuan Bajo, NTT, Juli 2023.
“Betul, kami akan menggelar tinju amatir dan profesional atau disebut tinju ampro,” kata Johni Asadoma, yang di Olimpiade Los Angeles 1984 bertanding di kelas ringan. “Untuk tinju profesional ada yang urus, ada promotornya (Armin Tan). Untuk amatir akan diurus oleh Pak Hengky (Silatang), akan mendatangkan petinju Pelatda DKI ke Labuan Bajo menghadapi petinju amatir yang ada di NTT,” Johni Asadoma menjelaskan.
Pada tahun 2019, Labuan Bajo pernah menjadi tuan rumah pertandingan tinju amatir internasional Piala Presiden RI ke-23, yang persertanya mencapai 138 petinju dari 28 negara, antara lain; Afghanistan, Amerika Serikat, Australia, Vietnam, Italia, Hongkong, Makau, Ukraina, India, Korea Selatan, Kuwait, Nepal, Pakistan, Filipina, Singapura, Srilanka, Thailand. Tuan rumah Indonesia turun dengan Tim A, Tim B, Tim C. India maju sebagai juara umum, setelah merebut enam medali emas. Sementara, Saputra Samada dari Indonesia A yang merebut medali emas kelas welter, terpilih petinju terbaik. (Finon Manullang)