Rondeaktual.com
Mendekati usia 40, mantan juara WBA Asia South kelas welter Geisler AP sedang menyusun rencana pertandingan terakhirnya di Papua.
Geisler AP lahir di Jayapura, Papua, 20 Desember 1983. Ayah lima anak dan suami dari Ance Bombos ini adalah karyawan KONI Provinsi Papua Pengunungan, Bidang Organisasi.
“Saya akan menjalani pertandingan terakhir di tanah Papua,” kata Geisler AP di Jayapura, Jumat, 18 Agustus 2023. “Setelah itu, saya akan menggantungkan sarung tinju. Pensiun, karena umur sudah mau 40.”
Geisler AP, yang didampingi Makawaru da Cunha (seorang wartawan di Papua) menjelaskan, pertandingan nanti akan digelar di Gedung Olahraga Cendrawasih, Jayapura, Sabtu, 25 November 2023.
“Dalam pertandingan terakhir nanti, saya ingin berhadapan dengan Medi Boufoudi, petinju Prancis yang mengalahkan saya di Studio TVRI, Senayan, Jakarta. Kami siap mendatangkan petinju Prancis itu ke Papua. Seluruh partai akan diurus oleh Bapak Nelson Nainggolan dari NN Promotion Jakarta,” katanya.
Geisler AP kalah melalui unanimous decision sepuluh ronde melawan Medi Boufoudi di Studio TVRI, Jakarta, 11 Februari 2023.
Itu merupakan pertandingan untuk dua gelar internasional sekaligus dalam kelas menengah yunior bersama supervisor Adrian Ingratubun (Indonesia) dan Montol Suriyachand (Thailand).
Geisler AP pernah merebut gelar WBA Asia South kelas welter melalui TKO ronde ketiga atas Sonny Manakane (Indonesia). “Berlangsung Balai Sarbini, Jakarta (3 April 2021). Promotornya adalah Ibu Endemina Romsumbre.”
Geisler AP terakhir bertanding dan kalah TKO ronde ketiga di tangan Jason Malla, yang berlangsung di Australia, 7 Juli 2023.
“Saya TKO pada ronde ketiga, dari enam ronde yang dijadwalkan. Saya bersama Rosa Kusuma ke sana,” Geisler AP menjelaskan.
Mengapa Anda ingin maju sebagai promotor?
“Maju sebagai promotor, bagi saya, sangat penting. Dari sana akan lahir calon petinju masa depan. Papua gudang tinju, itu kita tahu. Tinggal bagaimana kita mengasah semangat mereka agar tidak lekas puas,” ujar Geisler AP, satu-satunya petinju Papua paling banyak bertanding di luar negeri. (Finon Manullang / Foto: Istimewa)