Rondeaktual.com
Tempat: Madison Square Garden Theater, New York City, New York, Amerika Serikat.
Waktu: Jumat, 16 Februari 2024, atau Sabtu WIB.
Pengawas: New York State Athletic Commission.
Promotor: Bob Arum (Top Rank), dengan Murphys Boxing dan 12 Rounds Promotions.
Matchmaker: Brad Goodman.
Siaran: ESPN.
Kejuaraan dunia WBC kelas ringan yunior 12 ronde x 3 menit: O’Shaquie “Ice Water” Foster (Amerika Serikat, 21-2, 12 KO)versus Abraham “El Super” Nova (Puerto Rico, 23-1, 16 KO).
Dikutip Fightnews.com, pada penimbangan hari ini, atau sehari menjelang pertandingan, Foster dengan berat 130 pon atau 58,967 kilogram. Nova sedikit lebih ringan, ditimbang dengan berat 58,513 kilogram. Kelas ringan yunior dibatasi tidak boleh lebih dari 58.967 kilogram.
Foster, 30 tahun dan orthodox asal Texas, merebut gelar WBC yang sedang kosong di San Antonio, 11 Februari 2023, setelah menang melalui unanimous decision dua belas ronde atas Rey Vargas (Meksiko). Foster sekali mempertahankan gelar, menang TKO-8 atas Eduardo Hernandez (Meksiko) di Cancun, 28 Oktober 2023.
Nova, 30 tahun, dipromosikan sebagai “Next World Champ”, memiliki pukulan KO yang baik. Ini merupakan kesempatan emas untuk menjadi juara dunia.
Kelas ringan yunior 10 ronde: Andres Cortes (AS, 20-0, 11 KO) melawan Bryan Chevalier (Puerto Rico, 20-1-1, 16 KO).
Kelas bulu 10 ronde: Bruce “Shu Shu” Carrington (Amerika Serikat, 10-0, 6 KO) melawan petinju kelahiran Filipina southpaw Bernard “La Maquina” Torres (18-1, 8 KO). Ini adalah partai pembuka yang disiarkan televisi pukul 9 malam waktu setempat.
UNDERCARD STREAMING
Kelas menengah 6 ronde: Isaah Flaherty (AS, 6-0, 3 KO) melawan Julien Baptiste (AS, 6-3, 3 KO).
Ofacio Falcon (AS, 10-0, 6 KO) melawan Edward Ceballos (AS, 11-4-1, 6 KO).
Kelas welter 8 ronde: Delante Johnson (AS, 11-0, 5 KO) melawan Paulo Galdino (Brasil, 13-7-2, 9 KO).
Kelas menengah 8 ronde: Euri Cedeno (Republik Daminika, 7-0, 6 KO) melawan Antonio Todd (AS, 16-9, 9 KO).
Kelas menengah yunior 6 ronde: Arnold Gonzalez (AS, 13-0, 6 KO) melawan Charles Stanford (AS, 7-4, 4 KO, 1 NC). (Rondeaktual.com)