Rondeaktual.com – Kalau melihat dari gambar, wajah William Scull sedikit mirip dengan wajah mantan juara dunia kelas berat empat kali Evander Holyfield. Perhatikan hidungnya, agak mirip Holyfield.
Juara dunia IBF kelas menengah super asal Kuba, William Scull, 32 tahun, merasa terhormat karena terpilih bertanding di Arab Saudi. Tempat itu sekarang menjadi pusat bisnis tinju terbesar dan termegah. Scull akan menghadapi bintang tinju terkenal dan berstatus juara dunia WBA Super/WBC/WBO kelas menengah super Saul “Canelo” Alvarez, Sabtu, 3 Mei 2025.
Pemenang Scull-Canelo akan menjadi juara dunia kelas menengah super yang tak terbantahkan. Bagi Canelo, jika berhasil, dia menjadi petinju pertama bisa dua kali menjadi juara tak terbantahkan di kelas menengah super. Sebelumnya Canelo sudah menyandang gelar WBA Super, WBC, IBF, WBO. Canelo melepas gelar IBF, yang sekarang disandang Scull.
Baca Juga
Advertisement
Bagi Scull, Canelo bukan orang baru. Tahun lalu, sebelum Canelo memutuskan untuk mempertahankan gelarnya melawan Edgar Berlanga di T-Mobile Arena, 4 September 2024, Scull yang menjadi penantang wajib, sudah dicocoknya untuk menghadapi Canelo. Karena uang tidak cukup (terlalu mahal membayar Canelo), maka Scull tidak jadi menantang Canelo.
Ketika Canelo memanggil Berlanga, IBF (badan tinju dunia paling konsisten dalam menghargai seorang penantang wajib), melucuti gelar Canelo. IBF memerintahkan pertarungan gelar kosong kelas menengah super antara William Scull melawan Vladimir Shishkin (Rusia), yang dimenangkan Scull melalui unanimous decision dua belas ronde di Jerman, 19 Oktober 2024.
Mari Mengenal William Scull
Nama: William Scull.
Baca Juga
Advertisement
Julukan: The Indomitable.
Tempat dan tanggal lahir: Matanzas, Kuba, 6 Juni 1992.
Usia: 32 tahun.
Advertisement
Tinggi: 182 sentimeter.
Jangkauan: 184 sentimeter.
Bertinju: Orthodox (tangan kiri di depan dan tangan kanan di belakang).
Advertisement
Hasil yang dicapai: Sabuk juara dunia IBF kelas menengah super, 76.204 kilogram.
Merebut gelar: Menang UD-12 melawan Vladimir Shishkin (Rusia), yang berlangsung di Jerman, 19 Oktober 2024.
Pertahankan gelar: –
Baca Juga
Advertisement
Rencana naik ring: Pertarungan unifikasi kelas menengah super melawan Saul “Canelo” Alvares di Kingdom Arena, Riyadh, Arab Saudi, Sabtu malam, 3 Mei 2025.
William Scull, meski datang dari Kuba yang dikenal sebagai salah satu “negara tinju”, ia memilih Jerman sebagai tempat latihan. Scull merasa cocok berlatih di Jerman.
Pertandingan Bukan Gelar Dunia
Sepanjang karier tinjunya, Scull baru sekali naik ring untuk perebutan gelar dunia. Sementara, untuk pertandingan bukan kejuaraan dunia, Scull sudah empat kali merebut sabuk juara.
Baca Juga
Advertisement
- Merebut gelar Amerika Utara kelas menengah super, menang TKO-6 melawan Sebastian Horacio Papeschi (Argentina), di Argentina, Juli 2019 (sumber Wikipedia).
- Merebut gelar kosong IBO International kelas menengah super, menang UD-12 melawan Gino Kanters (Belanda), di Jerman, Februari 2021.
- Pertahankan gelar IBO International kelas menengah super, menang KO-2 melawan Dragan Lepei (Italia), di Jerman, Mei 2021.
- Merebut gelar kosong IBF Latino kelas menengah super, menang KO ronde 2 melawan Deneb Diaz (Kolombia) di Jerman, November 2021.
Scull menjadi petinju profesional pada tahun 2016 dan memenangkan 23 pertandingan, termasuk 9 KO.
Canelo telah bertinju sejak tahun 2005 dengan hasil menang-kalah-seri 62-2-2-2, 39 KO.
Penggemar menganggap “Scull tidak ada apa-apanya jika dibandingkan dengan perjalanan panjang Canelo yang luar biasa.”
Baca Juga
Advertisement
“Semua orang akan berkata begitu,” kata Scull. “Dengarkan, aku sudah bertanding dengan lawan dari berbagai negara. Ini bukan hal yang baru. Kemenangan bisa terjadi di mana saja.” (Finon Manullang)
Tinggalkan Komentar..