Persembahan Promotor Don King Minggu Pagi WIB

DON KING COVER DAVID MARTIN WARR DKP
Tinju pro di Miami bersama promotor legendaris Don King.

Rondeaktual.com

Promotor legendaris Don King, 91 tahun, akan menggelar pertandingan tinju berjudul Kejuaraan Rakyat (People’s Championship). Tempat di Casino Miami Jai Alai, Miami, Florida, Amerika Serikat, Sabtu, 2 Desember 2023, atau Minggu pagi WIB.

King mengatakan, Dong King Productions menyuguhkan lima pertarungan perebutan gelar spektakuler penuh aksi. Siap menyenangkan hati para penggemar tinju di Florida.

Harga tiket masuk dijual secara spesial hanya $25 untuk malam yang fantastis. Harga tiket termahal meja ringside $1.500.

Advertisement

DAVID MARTIN WARR DON KING PRODUCTIONS
Don King memperlihatkan sabuk yang akan diperebutkan di Miami, Florida, Amerika Serikat, Minggu pagi WIB.

1. Kelas menengah untuk gelar WBA Continental America: Vaughn Alexander (18-7-1, 11 KO) melawan Ian Green (17-2, 11 KO).

2. Kelas welter WBA NABA: Chris Howard (18-2-1, 8 KO) melawan Tre’Sean Wiggins (15-5-3, 8 KO).

3. Kelas ringan gelar WBA International: Haskell Rhodes (29-5-1, 14 KO) melawan Antonio Perez (8-0, 5 KO).

Advertisement

4. Kelas menengah gelar WBA NABA: Harry K. Cruz (14-3, 11 KO) melawan Alex Castro (13-1, 11 KO).

5. Kelas welter yunior gelar kosong WBC Youth Intercontinental: Kendall Ward melawan DeVon Williams.

Pertarungan undercard kelas bantam super delapan ronde: Erick Ruiz melawan Lawrence Newton.

Advertisement

Malam tinju People’s Championship juga tersedia di DonKing.com, FITE.TV DAN ITUBE247.com. Pintu dibuka pada jam 6 sore, dan aksi akan dimulai pada jam 7 malam. (Sumber: Fightnews.com / Foto: David Martin Warr / Don King Productions)