Ramirez “El Tren” Kuba Versus “El Divino” Espinoza Meksiko

RAMIREZ VS ESPINOZA MARK ROBINSON
Juara dunia WBO kelas bulu Ramirez versus Espinoza. (Foto: Mark Robinson)

Rondeaktual.com

Juara dunia WBO kelas bulu Robeisy “El Tren” Ramirez (Kuba, 13-1, 8 KO) akan mempertahankan gelarnya melawan Rafael “El Divino” Espinoza (Meksiko, 21-0, 18 KO) di Charles F. Dodge City Center di Pembroke Pines, Florida, Amerika Serikat, Sabtu, 9 Desember.

“El Tren” Ramirez siap mempertahankan gelar juara dunianya di depan massa pendukung Kuba di Florida Selatan.

ZAYAS MARK ROBINSON 8 DESEMBER 2023
Bintang tinju kelas menengah yunior Puerto Rico belum terkalahkan Zander Zayas. (Foto: Mark Robinson)

Dalam fitur bersama kelas menengah yunior 10 ronde, sensasi Puerto Rico Xander Zayas (17-0, 11 KO) berhadapan dengan petinju Spanyol Jorge Fortea (24-3-1, 9 KO).

Advertisement

Pertandingan Ramirez-Espinoza dan Zayas-Fortea akan disiarkan langsung di ESPN, ESPN Deportes, dan ESPN+ mulai pukul 10 malam. (Sumber: Boxingscene.com)