Rondeaktual.com
Jake Paul mencetak kemenangan TKO pada ronde keenam dengan cara yang sangat spektakuler. Paul menghabisi Mike Perry dalam siaran langsung DAZN dari Amalie Arena di Tampa, Florida, Amerika Serikat, Sabtu malam, 20 Juli 2024, atau Minggu WIB.
Jake Paul membutuhkan waktu lebih lama dari prediksi awal. Paul menjatuhkan Perry tiga kali (ronde pertama, ronde kedua, dan ronde keenam) dalam perjalanan menuju kemenangan TKO ronde keenam kelas penjelajah yang dijadwalkan delapan ronde kali 3 menit.
Paul seharusnya bertarung melawan pemegang rekor juara dunia kelas berat termuda Mike Tyson, yang dianjurkan mundur karena keraguan atas kesehatannya. Paul memanggil Perry sebagai lawan pengganti.
Pada ronde keenam, Paul melepaskan one-two cepat mendarat telak di bagian kepala Perry. Paul meneruskan empat hook kiri dan kanan menggoyahkan Perry sampai tercampak ke tali ring. Paul sempat berhenti dua detik kemudian melepaskan pukulan samping bertubi-tubi. Setidaknya 14 pukulan tanpa balas membuat tubuh mantan bintang UFC dan petarung bare-knuckle itu terbanting keras ke atas kanvas ring.
Wasit datang dan jongkok di depan Perry kemudian menghitung dengan tangan kirinya. Pada hitungan kedelapan, Perry berdiri. Wasit menyuruh Perry berjalan ke samping kanan. Di situlah terlihat kedua kakinya seperti tersandung tidak mampu menahan tubuhnya yang besar. Nyaris ambruk lagi. Itu ibarat kapal yang sudah oleng.
Wasit memutuskan selesai. TKO terjadi pada ronde 6 yang sudah berjalan 1 menit dan 12 detik.
Itu merupakan keputusan yang hebat dan tepat. Wajah Perry terlihat terluka. Kasihan melihatnya.
Bagi “The Problem Child” Jake Paul, 27 tahun, itu merupakan kemenangan pembangkit sebelum menghadapi Mike Tyson, 57 tahun, pada November mendatang.
Selama menjadi petinju profesional, Paul telah mengumpulkan menang-kalah 10-1 (7 KO).
Kebanyakan Paul memilih lawannya bukan petinju. Hampir 80% datang dari petarung olahraga campuran. Satu-satunya kekalahan Paul terjadi ketika ia berhadapan dengan petinju sungguhan Tommy Fury (Inggris) dalam kelas penjelajah delapan ronde di Diriyah Arena, Arab Saudia, 26 Februari 2023.
Dikutip dari USA Today dan CBS Sports, Jake Paul bicara: “Dia (Mike Perry) tangguh sekali, maaf butuh waktu lama. Dia seorang pria yang kuat. Saya hormat pada Mike Perry. Dia raja kekerasan dan juara BKFC.”
Paul juga sedang menjajaki kemungkinan menghadapi mantan juara kelas menengah UFC dan juara kelas berat ringan Alex Pereira.
“Alex Pereira, kamu bilang ingin bertinju,” kata Paul. “Akulah rajanya. Akulah rajanya. Kemarilah.”
Setelah TKO, inilah yang dikatakan Mike Perry: “Saya sudah berusaha untuk melawannya dan memukul balik. Dia melakukan pekerjaannya dengan baik. Dia terlalu cepat untukku dan aku tidak bisa mengejarnya. Anak itu memukulku dengan keras.” (Finon Manullang)