Rondeaktual.com – Juara dunia wanita WBO kelas bantam yunior southpaw Mizuki Hiruta (Jepang, 6-0-0, 2 KO) akan mempertahankan gelar untuk ketiga kalinya melawan veteran Meksiko, Maribel Ramirez (15-10-4, 3 KO). Laga ini Commerce Casino, Commerce, California, Amerika Serikat, Jumat, 17 Januari 2025, atau Sabtu pagi WIB.
Bagi penggemar yang ingin menyaksikan Hiruta-Ramirez, ditayangkan di UFC Fight Pass, yang bersatu dalam partai tinju pria Mike Plania (Filipina) melawan Omar Trinidad (Amerika Serikat), main event kelas bulu 10 ronde gelar WBC Continental Americas. Hiruta lebih muda 10 tahun dari Ramirez 38 tahun.
Promotor Tom Loeffler dari 360 Promotions menyampaikan bahwa juara dunia WBO kelas bantam yunior Mizuki Hiruta akan memulai debut internasionalnya.
Hiruta, berusia 28 tahun dan diurus pelatih Manny Robles yang terkenal, merebut gelar dunia WBO pada pertarungan profesional keempatnya dengan keputusan mutlak sepuluh ronde atas Kanako Taniyama, 1 Desember 2022. Sudah dua kali petinju kidal yang tangguh ini mempertahankan gelar dunianya saat mengalahkan Casey Croft (KO-1) Ji Hyun Park (TKO-6).
Datang sebagai penantang, Ramirez berjanji untuk merebut gelar juara dunia. Ia mengatakan sudah mempelajari permainan sang juara. Hiruta sendiri tidak gentar dan sudah melihat permainan Ramirez, yang dia yakini bisa diatasinya. (Sumber Asian Boxing, World Boxing News)