Daftar Juara WBC Terbaru: Canelo 8 Kali Pertahankan Gelar

CANELO VS BERLANGAN Rey Del Rio Premier Boxing Champions
Pertandingan terakhir Canelo versus Edgar Berlanga, dimenangkan Canelo melalui unanimous decision 12 ronde di Las Vegas, 14 September 2024. (Foto: Rey Del Rio / Premier Boxing Champions / Boxing Scene)

Rondeaktual.com, oleh Finon Manullang – Daftar juara tinju dunia WBC terbaru diambil dari hasil terakhir ketika Alberto Puello mempertahankan gelar WBC kelas welter yunior melawan Sandor Martin dalam partai tambahan Gervonta Davis-Lamont Roach Jr di Barclays Center, Brooklyn, Sabtu malam, 1 Maret 2025.

Sementara, Saul “Canelo” Alvarez menjadi satu-satunya juara WBC terlama dengan rekor delapan kali mempertahankan gelar kelas menengah super.

Daftar juara dunia WBC dimulai dari kelas berat dan ditutup kelas terbang mini.

Advertisement

USYK COVER 3 GAMBARKELAS BERAT – Oleksandr Usyk, kidal, Ukraina, 38 tahun, 23-0-0, 14 KO.

Rebut gelar: Menang split atas juara Tyson Fury (Inggris) di Arab Saudi, 18 Mei 2024.

Pertahankan gelar: Menang sekali lagi melawan Fury di Arab Saudi, 21 Desember 2024.

Juara Interim: Agit Kabayel, Jerman, 32 tahun, 26-0-0, 18 KO.

Rebut gelar: Menang KO-6 atas Zhilei Zhang (Tiongkok) di Arab Saudi, 22 Februari 2025.

Pertahankan gelar: –

Advertisement

KELAS PENJELAJAH – Badou Jack, Swedia, 41 tahun, 28-3-3, 17 KO.

Rebut gelar: Menang TKO-12 melawan Ilunga Makabu (Kongo) di Diriyah, 26 Februari 2023.

Pertahankan gelar: –

Advertisement

KELAS BERAT RINGAN – Dmitry Bivol, Rusia, 34 tahun, 24-1, 12 KO.

Rebut gelar: Mengalahkan juara Artur Beterbiev dalam rematch di Arab Saudi, 22 Februari 2025.

Pertahankan gelar: –

Advertisement

Juara Interim: Daviz Benavidez, Amerika Serikat, 28 tahun, 30-0-0, 24 KO.

Rebut gelar: Menang UD-12 melawan Oleksandr Gvozdyk di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, 15 Juni 2024.

Pertahankan gelar: Menang UD-12 melawan juara WBA Reguler David Morrell di T-Mobile Arena, Las Vegas, 1 Februari 2025.

Advertisement

KELAS MENENGAH SUPER – Saul Canelo Alvarez, Meksiko, 34 tahun, 62-2-2, 39 KO.

Rebut gelar: Menang UD-12 melawan Callum Smith di San Antonio, 19 Desember 2020.

Pertahankan gelar: Mengalahkan Avni Yildirim, Billy Joe Saunders, Caleb Plant, Genadiy Golovkin, John Ryder, Jermell Charlo, Jaime Munguia, dan terakhir Edgar Berlanga. Cabelo delapan kali mempertahankan gelar, terbanyak dari semua juara WBC saat ini.

Advertisement

KELAS MENENGAH  – Carlos Adames, Republik Dominika, 30 tahun, 24-1-1, 18 KO.

Rebut gelar: Menang KO-3 melawan Juan Macias Montiel di California, 8 Oktober 2022.

Pertahankan gelar: Mengalahkan Juan Williams, Terrell Gausha, dan terakhir seri melawan Hamzah Sheerac.

Advertisement

KELAS MENENGAH YUNIOR – Sebastian Fundora, kidal, Amerika Serikat, 27 tahun, 21-1-1, 13 KO.

Rebut gelar: Menang SD-12 melawan Tim Tszyu di T-Mobile Arena, Las Vegas, 20 Maret 2024.

Pertahankan gelar: –

Advertisement

Juara Interim: Vergil Ortiz Jr, Amerika Serikat, 26 tahun, 23-0-0, 21 KO.

Rebut gelar: Menang MD-12 melawan Serhii Bohachuk di Michelob Ultra Arena, 10 Agustus 2024.
Pertahankan gelar: Mengalahkan mantan juara WBA Israil Madrimov di Arab Saudi, 22 Februari 2025.

KELAS WELTER – Mario Barrios, Amerika Serikat, 29 tahun, 29-2-1, 19 KO.

Rebut gelar: Menang UD-12 melawan Yordenin Ugas di T-Mobile Arena, Las Vegas, 30 September 2023.

Advertisement

Pertahankan gelar: Menang UD-12 melawan Fabian Maidana, menang SD-12 melawan Abel Ramos di AT&T Stadium, Arlington, 15 November 2024.

KELAS WELTER YUNUIOR – Alberto Puello, kidal, Republik Dominika, 30 tahun, 24-0-0, 10 KO.

Rebut gelar: Menang SD-12 melawan Gary Antuanne Russell di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, 15 Juni 2024.

Advertisement

Pertahankan gelar: Menang SD-12 melawan Sandor Martin di Brooklyn, New York City, New York, 1 Maret 2025.

KELAS RINGAN – Shakur Stevenson, kidal, Amerika Serikat, 27 tahun, 21-0-0, 11 KO.

Rebut gelar: Menang UD-12 melawan Edwin De Los Santos di T-Mobile Arena, Las Vegas, 16 November 2023.

Advertisement

Pertahankan gelar: Menang UD-12 melawan Artem Harutyunyan di Newark dan menang KO-9 atas Johs Padley di Riyadh Season, 22 Februari 2025.

Juara Interim: William Zepeda, kidal, Meksiko, 28 tahun, 32-0-0, 27 KO.

Rebut gelar: Menang SD-12 melawan Tevin Farmer di Riyadh Season, 16 November 2024.

Advertisement

Pertahankan gelar: –

KELAS RINGAN YUNIOR – O`Shaquie Foster, Amerika Serikat, 31 tahun, 23-3, 12 KO.

Rebut gelar: Menang SD-12 rematch melawan Robson Conceicao di Turning Stone Resort & Casino, Verona, 2 November 2024.

Advertisement

Pertahankan gelar: –

KELAS BULU – Stephen Fulton, Amerika Serikat, 30 tahun, 23-1, 8 KO.

Rebut gelar: Menang UD-12 melawan Brandon Figueroa di T-Mobile Arena, Las Vegas, 1 Februari 2025.

Advertisement

Pertahankan gelar: –

KELAS BULU YUNIOR – Naoya Inoue, Jepang, 31 tahun, 29-0-0, 26 KO.

Rebut gelar: Menang TKO-8 melawan juara Stephen Fulton di Tokyo, 25 Juli 2023.

Advertisement

Pertahankan gelar: Memukul KO-10 Marlon Tapales, memukul KO-6 Luis Nery, menang TKO-7 melawan TJ Doheny, dan terakhir memukul KO-4 penantang mendadak asal Korea Selatan, Kim Ye-joon di Tokyo, 24 Januari 2025.

KELAS BANTAM – Junto Nakatani, kidal, Jepang, 27 tahun, 30-0-0, 23 KO.

Rebut gelar: Menang TKO-6 melawan Alexandro Santgiago di Tokyo, 24 Februari 2024.

Advertisement

Pertahankan gelar: Menang TKO-1 melawan Vincent Astrolabio di Tokyo, menang TKO-6 melawan petinju Thailand, Petch Sor Chitpattana (Thailand) dan terakhir menang KO-3 melawan David Cuellar Contreras di Ariake Arena, Tokyo, 24 Februari 2025.

KELAS BANTAM YUNIOR – Jesse Rodriguez, kidal, Amerika Serikat, 25 tahun, 21-0-0, 14 KO.

Rebut gelar: Menang KO-7 melawan Juan Francisco Estrada di Arizona, 29 Juni 2024.

Advertisement

Pertahankan gelar: Menang TKO-3 melawan Pedro Guevara di Philadelphia, 9 November 2024.

KELAS TERBANG - Kenshiro Teraji, Jepang, 33 tahun, 24-1, 15 KO.
Rebut gelar: Menang TKO-11 melawan Cristofer Rosales di Tokyo, 13 Oktober 2024.
Pertahankan gelar: -

Juara Interim: Galal Yafai, kidal, Inggris, 32 tahun, 9-0-0, 7 KO.
Rebut gelar: Menang TKO-6 melawan Sunny Edwars di Birmingham, 30 November 2024.
Pertahankan gelar: -

KELAS TERBANG RINGAN - Panya Pradabsri, Thailand, 33 tahun, 43-2, 27 KO.

Rebut gelar: Menang MD-12 melawan Carlos Canizales di Rajadamner Stadium, Bangkok, 26 Desember 2024.

Pertahankan gelar: –

Advertisement

KELAS TERBANG MINI – Melvin Jerusalem, Filipina, 31 tahun, 23-3, 12 KO.

Rebut gelar: Menang SD-12 melawan Yudai Shigeoka di Nagoya, 31 Maret 2024.

Pertahankan gelar: Menang UD-12 melawan Luis Castillo di Mandaluyong, Filipina, 22 September 2024.

Advertisement

Finon Manullang, menulis dari Desa Tridayasakti, Jawa Barat

Advertisement