Rondeaktual.com – Pada tanggal 26 Agustus 2023 di Stadion Wroclaw, Polandia, Oleksandr Usyk (Ukraina) memukul knockout penantang “dagu kaca” Daniel Dubois (Inggris) pada ronde 9. Usyk sukses mempertahankan gelar kelas berat WBA Super/IBF/WBO/IBO.
Kelas berat bergerak dengan cepat. Dubois secara tidak disangka-sangka menghentikan perlawanan “KO King” Filip Hrgovic (Kroasia) pada ronde 8 untuk menjadi juara dunia IBF Interim.
Sementara, Usyk telah melepas sabuk IBF karena harus menjalani tanding ulang dengan Tyson Fury. Usyk sekarang menyandang empat sabuk juara dunia kelas berat: WBA Super/WBC/WBO/IBO. Bila Usyk-Dubois II terlaksana, maka pemenangnya akan menjadi juara dunia kelas berat dengan lima sabuk.
Baca Juga
Advertisement
Hampir dua tahun sejak Usyk-Dubois I yang ditutup dengan tragis, Usyk-Dubois II mulai diangkat agar bisa terlaksana di Stadion Wembley, London.
“Kami sekarang sedang mempersiapkan pertarungan ini [Usyk-Dubois II],” kata promotor Usyk, Alex Krassyuk kepada Sky Sports. “Wembley adalah salah satu pilihannya.”
Saat ini Dubois mulai mempersiapkan diri, setelah mendadak menolak pertarungan gelar IBF melawan Joseph Parker di Arab Saudi, 22 Februari 2025. Dubois mundur dua hari menjelang pertandingan, karena sakit.
Baca Juga
Advertisement
“Pertarungan berikutnya sedang saya persiapkan,” kata Dubois, dikutip Boxing Scene. “Saya siap untuk itu sekarang. Saya harus tampil lebih baik dari saat mengalahkan AJ (Anthony Joshua). Momen yang special. Saya harus tampil lebih baik.”
Dubois menambahkan: “Tetap menjadi pembunuh raja. Akulah orang yang mengalahkan orang itu. Hadapi mereka.” (rr)
Baca Juga
Advertisement
Tinggalkan Komentar..