Hasil Lengkap 3 Kejuaraan Dunia di Arena Sumo Jepang

TERAJI COVER 13 MARET
Kenshiro “The Amazing Boy” Teraji puas setelah menghentikan Seigo Yuri Akui. Teraji menyatuhkan gelar juara dunia kelas terbang WBC dan WBA. (Sumber Boxing Scene)

Rondeaktual.com – Malam tinju di Arena Sumo, Tokyo Jepang, menyisahkan kejutan. Petinju favorit Shokichi Iwata (Jepang) kalah telak di tangan underdog Rene Santiago (Puerto Rico).

Pertandingan dipersembahkan oleh promotor top Jepang, Akihiko Honda dari Teiken Promotions. Dipusatkan di Arena Sumo, Tokyo, Kamis malam, 13 Maret 2025.

Hasil Pertandingan 13 Maret 2025

WBO-Light flyweight – 48.988 kilogram/108 pon:

Advertisement

  • Rene Santiago (Puerto Rico) merebut gelar WBO melalui unanimousdecision dua belas ronde melawan juara Shokichi Iwata (Jepang). Nilai resmi: 118-110, 117-111 dan 116-112. Semua untuk Santiago, underdog berusia 32 tahun.

WBO-Flyweight, 50.802 kilogram/112 pon:

  • Juara Anthony Olascuaga (Amerika Serikat) mempertahankan gelar melalui pertarungan 12 ronde melawan penantang tuan rumah Hiroto Kyoguchi (Jepang). Nilai resmi 117-111, 118-110, 114-113. Kyoguchi terjadi pada ronde ke-11. Olascuaga, dari Los Angeles, California memiliki rekor menang-kalah 9-1, 6 KO. “Saya menyesal tidak bisa menghasilkan KO. Dia sangat tangguh, dua kali juara dunia,” komentar sang juara.

WBC/WBA-Flyweight, 50.802 kilogram/112 pon:

  • Juara WBC Kenshiro “The Amazing Boy” Teraji (Jepang) mencetak penghentian mengejutkan pada ronde terakhir atas juara WBA Seigo Yuri Akui (Jepang). Teraji menyatuhkan gelar WBC dan WBA kelas terbang.

Dengan sisa waktu sekitar 90 detik dalam pertarungan yang penuh kekerasan, Teraji menerobos dengan kombinasi yang menyebabkan wasit turun tangan.

Advertisement

Penghentian terlihat terlalu dini, namun lambat laun menjadi jelas betapa grogi dan letihnya Akui dan ia sudah tidak sanggup lagi berdiri. Dia merosot ke bangkunya tanpa mengeluh atas apa yang telah terjadi. Dia kemudian menangis di atas kanvas. Ada luka tebal di bibir atasnya dan hidungnya mengucurkan darah. Kasihan.

3 Partai Tambahan Non-gelar

Kelas bantam

  • Pemegang medali emas Kejuaraan Tinju Dunia AIBA 2021, Tomoya Tsuboi memulai debut profesionalnya bagus, mengalahkan petinju Thailand, Boonrueang Phayom.

Kelas welter

Advertisement

  • Junya Nemoto mengalahkan Naoki Matsumura.

Kelas ringan

  • Takumi Ebina mengalahkan Yuki Nagano. (rr)