IBF Perintahkan Juara IBO Osleys Iglesias Melawan Petinju Kamerun

IGLESIAS BS
KO King dari Kuba, Osleys Iglesias belum terkalahkan dengan rekor 13-0-0, 12 KO. (Boxing Scene)

Rondeaktual.com – Juara dunia IBO kelas menengah super kidal Osleys Iglesias (Kuba) diperintahkan oleh IBF untuk menghadapi Kevin Lele Sadjo (Prancis kelahiran Kamerun). Keduanya harus bertarung untuk eliminator, yang pemenangnya menjadi penantang wajib bagi juara William Scull (Kuba).

Dalam peringkat IBF terbaru, Sadjo nomor dua dan Iglesias nomor tiga.

Scull, seperti sudah diberitakan, akan menantang juara WBA Super/WBC/WBO kelas menengah super Saul Canelo Alvarez di Arab Saudi, Sabtu, 3 Mei 2025.

Advertisement

Sadjo, 34 tahun, seharusnya bertarung melawan rekan senegaranya, Christian Mbilli. Ketidakbahagiaan tim Mbilli mendorong Iglesias, 27 tahun, masuk menggantikannya sebagai lawan Sadjo.

“Iglesias siap dan bersedia,” kata Camille Estephan dari Eye of the Tiger, promotor Iglesias dan Mbilli. Saat itu ia telah mengunggah di media sosial: “IBF telah memerintahkan Iglesias melawan Sadjo. Mereka berkata: Ayo. Kami siap. Berita lebih lanjut akan segera hadir.”

Iglesias dikenal “KO King” yang sangat berbahaya. Belum terkalahkan dengan rekor 13-0-0, 12 KO. Iglesias terakhir sukses mempertahankan gelar IBO kelas menengah super, menghentikan Peter Ivanov dari Ukraina dalam lima ronde pada bulan November 2024.

Advertisement

Sadjo, juga belum terkalahkan, 24-0-0, 21 KO, terakhir bertarung dan menang pada ronde keempat melawan Diego Gabriel Chaves dari Argentina di Bulan Desember 2024. (sumber boxing scene)