Rondeaktual.com – Komisi Tinju Jepang (JBC) akan menjadi tuan rumah Konvensi World Boxing Organization (WBO). Ini merupakan pertemuan tahunan ke-32, yang akan dimulai hari ini (Senin, 2/12/2019) hingga 5 Desember.
Juara WBO Oriental kelas welter yunior Daud Yordan (Indonesia) akan mengikuti kovensi. Daud didampingi promotornya, Urgyen Rinchen Sim dari Mahkota Promotion, yang akan berangkat Senin malam.
Jepang memiliki budaya yang kaya akan struktur arsitektur bersama dengan situs arsitektur taman yang luar biasa. Memiliki patung kayu tradisional Jepang yang unik dari gambar Buddha. Kayu adalah emas di Jepang, secara tradisional digunakan sebagai bahan utama untuk patung dan arsitektur tradisional Jepang.
Dilansir dari Laman resmi WBO, Tokyo memiliki situs unik seperti Kuil Kanda, yang terletak di pusat kota Chiyuda-Ku. Ada dua dari Tujuh Dewa Keberuntungan. Kebanyakan orang mengunjungi untuk merenungkan dan berdoa untuk kekayaan dan kesuksesan dalam bisnis.
Tokyo Dome Hotel yang ikonik sudah siap menerima tamu peserta Konvensi WBO dari berbagai negara. Hotel ini terletak di jantung kota, dikelilingi oleh restoran-restoran besar.
Tokyo Dome yang sangat terkenal itu pernah mencatat sejarah besar ketika James Douglas datang dan tidak disangka-sangka melucuti tiga gelar juara dunia kelas berat milik Mike Tyson. Douglas yang tidak diunggulkan memukul KO ronde 10 Tyson yang favorit 42-1, 11 Februari 1990. Douglas mengakhiri rekor tak terkalahkan Tyson dan menjadi juara dunia kelas berat WBA, WBC, IBF.
Konvensi akan dimulai hari Senin 2 Desember 2019 dan berakhir pada hari Kamis 5 Desember 2019. Kepulangan Jumat 6 Desember. (finon)