Rondeaktual.com, Jakarta – Sekolah Tinju atau Boxing School pernah ada tetapi kurang populer. Sempat hadir di beberapa kota besar sampai akhirnya hilang.
Sekarang sekolah tinju muncul lagi dan salah satunya ada di Danau Sunter Utara, Blok B1a Nomor 6, Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Buka dari pagi sampai malam. Menawarkan beberapa kelas pilihan dan fasilitas wifi.
Beberapa hari yang lalu, Rondeaktual.com sengaja datang tengah hari melihat Navaz Boxing Camp, atau NBC Boxing School. Tempat ini adalah sebuah sasana tinju atau camp, milik promotor keren Martin Daniel.
Belum satu bulan, NBC Boxing School sudah memiliki lima murid atau member dan dua petinju. Petinjunya adalah Rivo Kundimang dan istrinya, yang dinikahinya di Manado, bulan lalu.
“Saya hanya menyediakan tempat dan fasilitas. Soal boxing school dan biaya latihan semua diurus oleh pelatih. Itu tambahan buat pelatih,” kata Martin Daniel.
Navaz Boxing Camp sebuah ruko dua lantai. Di bawah tempat latihan. Di atas kantor tinju, MD Promotions.
Ruko di sebelah kiri menjual perlengkapan rumah tangga. Ruko di sebelah kanan sering menggoda selera karena menyajikan bubur ayam cianjur, sate, sop buntut, sop konro, dan hidangan lain.
Navaz Boxing Camp dilengkapi ring dan ruang mengajarkan ilmu bertinju kepada para member. Lantainya berlapis karpet dan ketika Rondeaktual.com datang ke sana, seseorang sambil bergurau bilang bergini: “Jangan lupa lepas sepatu.”
Mengapa harus buka lepas? Menurut pelatih di sana supaya kaki tidak panas.
Sekilah NBC Boxing School tampak bersih dan indah, karena masih baru barangkali. Di bagian belakang terdapat meja makan dan kamar mandi tanpa cermin.
Ruang latihan tinju, dinding kiri dan kanan sudah dikuasai poster besar para petarung dunia seperti Manny Pacquiao, Floyd Mayweather, Muhammad Ali, George Foreman, Mike Tyson, Evander Holyfield, Ray Mercer, Lennox Lewis.
Dinding sebelah kiri ditutup poster tinju, di mana promotor Martin Daniel dikeliling 10 petinju yang tampil dalam Big Fight X pada 28 September 2018.
Dinding sebelah kiri dekat ring tinju dihiasi foto lengkap figura ukuran besar dan sabuk tinju. Ruang latihan dilengkapi televisi ukuran besar, fasilitas wifi dan air minum ambil sendiri.
Sekolah tinju yang terletak di tengah kota ini dan di antara deretan ruko sepanjang Jalan Danau Sunter Utara, berharap bisa dikunjungi para pemuda atau warga sekitar kompleks perumahan.
Belum 100% serius, namun sekolah tinju ini sudah menyediakan tiga pelatih yang cukup dikenal dan berprestasi di masa mudanya, seperti Chris Rotinsulu, Hendra Julio, dan Paa Powali.
Sekolah tinju ini menawarkan sejumlah kelas seperti Reguler Student, Morning Class, Weekend Class, Per Visit, Private.
Biaya latihan bervariasi. Ada yang Rp 125.000 per visit dan Rp 1.000.000 private.
Tinggal datang, daftar, bayar, dilatih, dan jadilah calon atlet tinju yang tangguh.
Finon Manullang