Rondeaktual.com, Jakarta – Setelah dua juara nasional asal Sumatera Utara, Suzen Simangunsong dan Savon Simangunsong, sengaja “dijual” ke Jawa Barat, kini petinju kelas berat Sumatera Utara, Nico Purba, siap bergabung dengan Pertina DKI Jakarta.
Rencana kepindahan Nico Purba sudah dibicarakan antara Ketua Pengprov Pertina DKI Jakarta, Hengky Silatang dengan pelatih tinju di Medan, Benget Simorangkir.
Berikut hasil percakapan Hengky Silatangan di Jakarta dengan Benget Simorangkir di Medan, melalui telepon, Senin (15/10/2018).
“Benget, mengenai kepindahan (Nico Purba) silahkan urus. Semua administrasi harus lengkap. Kami akan menerimanya, asal ada sura resmi dari Pengprov Pertina Sumut dan KONI Provinsi Sumut,” kata Hengky Silatang.
“Siap, siap, siap. Ini sedang kita urus,” balas Benget Simorangkir, pernah bertanding di kelas bulu kejuaraan dunia di Bangkok, Thailand.
Setelah memutus percakapan dengan Benget Simorangkir, Hengky Silatang menjelaskan kepada pengurus bahwa Pertina DKI sedang menyusun persiapan petinju untuk menghadapi pertandingan nasional bahkan Pra PON.
Selama bertahun-tahun, atau sejak 35 tahun terakhir, DKI tidak pernah memiliki petinju kelas berat.
Sebelumnya nama juara kelas berat Asmar Lubis dari Sumatera Utara santer disebut bakal bergabung dengan Pertina DKI Jakarta. Asmar Lubis saat ini bertanding untuk Ditpalad TNI AD.
(Rondeaktual.com /finon)