Rondeaktual.com, Lido – H. Welly Koto (HWK) Boxing Promotion hari ini (Rabu, 24/10/2018) mulai melakukan promosi di Lodo dan sekitarnya. “Pertandingan tinggal 11 hari lagi, makanya kami harus melakukan promosi termasuk rencana bertemu dengan wartawandi Bogor,” kata promotor H. Welly Koto, di Lido, Bogor, Jawa Barat, Rabu (24/10/2018).
Promotor H. Welly Koto bersama HWK Boxing Promotion akan mempersembahkan Boxing Super Fight di Lapangan Sekolah Polisi Negara Polda Metro Jaya, Lido, Bogor, Jawa Barat, Minggu, 4 November 2018. Tidak ada penjualan tiket masuk. Seluruh tontonan mulai pukul 19.00, gratis.
“Kita tidak cetak karcis untuk dijual. Ini murni demi memajukan tinju pro, yang sering disebut matisuri. Makanya mari kita mendukung keberadaan promotor, jangan ditolak,” kata Welly Koto. Kalimannya jelas ditujukan kepada seorang mantan petinju, yang menolak karena asalan Lido jauh dari Jakarta.
Dua kejuaraan Indonesia kelas terbang dan kelas bulu masing-masing 12 ronde kali 3 menit, menyediakan sabuk Komisi Tinju Indonesia (KTI).
Promosi hari ini terdiri dari pemasangan spanduk atua banner dan baliho di Lido dan sekitarnya. Seluruh promosi HWK Boxing Promotion ditangani oleh Alfina Reblusia dari Non-M Promosion Desa Tridaya, Jawa Barat.
Finon