Rondeaktual.com, Jakarta – Masih sepi dan belum pukul 10 pagi, tiba-tiba seorang pria keriting gondrong kemeja putih berwajah bersahabat memasuki ruang seminar tinju Jakarta Media Center, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (12/12/2018).
Beberapa panitia dan peserta seminar kaget melihat sosok yang selama ini memang sudah dekat di hati mereka. Pria gondrong tersebut adalah Edison Sibuea, pelawan top dengan ciri khas ucapannya yang sangat penomenal “Apa katanya, apa kau bilang”.
“Apa katanya, apa kau bilang” adalah lawak Batak yang saat ini dianggap paling favorit. Kalimat itu berkali-kali diucapkan Edison Sibuea ketika menghadapi karyawannya, seperti dalam video yang sudah beredar di mana-mana, bahkan sampai mancanegara.
Edison yang terlihat sangat bersahabat, hadir atas undangan Ketua Penyelenggara Seminar Peningkatan Mutu Wasit Tinju dan MMA, Sikkat Pasaribu, SE.
Sosok pria berambut keriting dan panjang itu duduk di tengah peserta, ketika para narasumber menyampaikan berbagai persoalan tentang wasit tinju Tanah Air.
Seminar dihadiri wasit yang menjadi narasumber antara lain Erik Suwarna, Dace Maigoda, Philipus Elungan, Rocky Joe.
Wasit lain yang duduk di meja peserta antara lain Suwarno, Satria Antasena, Teguh Tambunan, Hendra Julio, Ricky Asriel Refwaku (dari MMA). Peserta kali ini agak berkurang dari tahun lalu.
Sebelum meninggalkan ruang seminar, Edison “Apa katanya, apa kau bilang” Sibuea yang domisili Bekasi, Jawa Barat, berharap tinju pro Tanah Air bisa bangkit seperti era Ellyas Pical.
“Saya suka tinju dan saya doakan lahir generasi Ellyas Pical. Semoga Indonesia bisa punya juara dunia lagi,” ujar Edison Sibuea. (Rondeaktual.com / finon)