Rondeaktual.com
Berikut adalah catatan lima pertandingan terakhir Daud “The Senator Boxing” Yordan dan lima pertandingan terakhir Hernan Leandro Carrizo (Argentina).
Seperti diberitakan Rondeaktual.com, Daud Yordan dan Hernan Carrizo dijadwalkan bertarung 12 ronde kali 3 menit untuk perebutan gelar IBA world kelas welter yunior, 63.503 kilogram, di GOR Terpadu Ayani, Pontianak, Kalimantan Barat, Sabtu malam, 7 September 2024.
Pertandingan ditangani promotor Gustiantira Alandy dari MPRO International Jakarta, dilengkapi beberapa partai tambahan, internasional dan lokal.
Melansir dari laman BoxRec, Hernan “El Zurdo” Carrizo berasal dari Buenos Aires, Argentina. Berusia 38 tahun dan seorang southpaw (tangan kanan di depan dan tangan kiri di belakang). Dia telah naik ring sebanyak 20 kali (18 menang, 1 kalah, 1 draw). Rekor KO Carrizo 8.
Daud Yordan, 37 tahun, seorang orthodox (tangan kiri di depan dan tangan kanan di belakang). Telah mencatat rekor jauh lebih panjang dengan menang-kalah-draw-nc 42-4-0-1. Rekor KO Daud mencapai 30.
5 Pertandingan Terakhir Daud “The Senator Boxing” Yordan
Jakarta, Juli 2022: Menang TKO ronde 6 melawan Panya Uthok (Thailand). Daud mempertahankan gelar WBC Asian Boxing Council Silver kelas welter yunior. Pertandingan disaksikan antara lain: Ruhut Sitompul, Raja Sapta Oktohari, Hengky Silatang.
Bangkok, November 2021: Menang TKO ronde 5 detik ke-43 melawan Rachata Khaophimai (Thailand). Daud merebut gelar WBC Asian Boxing Council Silver kelas welter yunior.
Batu, Jawa Timur, November 2019: Menang TKO ronde 8 yang sudah berjalan 2 menit dan 57 detik melawan Michael Mokoena (Afrika Selatan). Daud merebut gelar IBA world dan gelar WBO Oriental kelas welter yunior. Pertandingan disaksikan antara lain; Letjen Mar (Purn) Nono Sampono, Raja Sapta Oktohari, Hengky Silatang, Wongso Suseno, Monod, Nurhuda, Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko.
Pattaya, Thailand, Agustus 2019: Menang TKO 5 melawan petinju tuan rumah Aekkawee Kaewmanee. Daud merebut gelar WBC International Challenge Belt super lightweight.
Manchester Arena, Inggris, November 2018: Kalah unanimous decision dua belas ronde melawan mantan juara dunia WBA kelas ringan Anthony Crolla (Inggris). Ini merupakan pertanding eliminator kelas ringan WBA. Hakim Luigi Boscarelli (Italia) memberikan nilai 112-116. Steve Gray (Inggris) 112-116. Grzegorz Molenda (Polandia) 112-116. Semua untuk Crolla. Tidak ada hakim dari Indonesia.
5 Pertandingan Terakhir Hernan Carrizo
Concordia, Argentina, Agustus 2024: Menang unanimous decision enam ronde melawan Diego Alberto Chaves.
Palomar, Argentina, April 2024: Menang angka mutlak dalam pertandingan empat ronde melawan Franco Facundo Huanque.
Buenos Aires, Argentina, Juli 2018: Menang angka mutlak melalui pertandingan empat ronde melawan Lucio Alberto Ayala.
Buenos Aires, Argentina, Mei 2018: Menang TKO ronde keempat melawan Jonathan Ariel Leyes. Carrizo menjatuhkan Leyes pada ronde pertama dan ronde keempat, yang mendorong seorang sekondan membuang handuk ke dalam ring sebagai tanda menyerah.
Sporting Club, Benavídez, Argentina, Juli 2014: Kalah TKO pada ronde kedua yang sudah berjalan 1 menit dan 16 detik melawan Diego Martin
Aguilera. Ini adalah pertandingan kelas welter yunior yang direncanakan berjalan 6 ronde dan ini satu-satunya kekalahan Carrizo sepanjang 20 pertandingan profesionalnya. (Finon Manullang)