Rondeaktual.com, Jakarta – Kejuaraan Tinju Amatir Piala Bupati Padang Pariaman menandingkan 10 elite men`s (46 kilogram hingga 91 kilogram) dan 3 elite women`s (45 kilogram hingga 51 kilogram).
“Persiapan berjalan lancar. Tempat pertandingan di Padang Pariaman,” kata Ketua Pengprov Pertina Sumatera Barat, Togi Tobing di Padang, dihubungi dari Jakarta.
Berikut jadwal terbaru, yang diterima Rondeaktual.com.
TEMPAT DAN JADWAL PENTING:
Tempat pertandingan: Gedung Parkir Pasar Pakandangan, Padang Pariaman.
Tempat timbang badan: Kantor Disparpora Kabupaten Padang Pariaman.
Tempat manager meeting: Aula Kantor Bupati Padang Pariaman.
Kedatangan peserta: Senin, 25 Maret 2019, pukul 08.00 hingga 19.00 WIB.
Manager meeting, drawing: Senin, 25 Maret 2019, pukul 19.00 WIB.
Timbang badan: Selasa, 26 Maret 2019, pukul 07.00 hingga 08.00 WIB.
Pertandingan hari pertama: Selasa, 26 Maret 2019, pukul 15.00-18.00 dan 19.00-22.00.
Pembukaan: Selasa, 26 Maret 2019, pukul 19.00 WIB.
Pertandingan hari kedua: Rabu, 27 Maret 2019, pukul 15.00 hingga selesai.
Istirahat (rest day): Kamis, 28 Maret 2019.
Pertandingan hari ketiga: Jumat, 29 Maret 2019, pukul 15.00 hingga selesai.
Pertandingan hari keempat atau semifinal: Sabtu, 30 Maret 2019, pukul 15.00 hingga selesai.
Pertandingan hari kelima atau final: Minggu, 31 Maret 2019, pukul 15.00, dan diteruskan penutupan dan pertandingan lanjutan pukul 19.00 hingga selesai.
Pulang: Senin, 1 April 2019. Selamat jalan dan sampai jumpa.
(rondeaktual.com / finon)