Rondeaktual.com, Jakarta – Mantan juara WBO Asia super flyweight, Isack Letidena, 33 tahun, bersiap-siap menuju Yogyakarta untuk berbagung dengan pelatih Titus DS Suyono. “Saya berangkat pagi ini, pukul 8. Sore jam lima sampai di tempat pelatih Pak Titus,” kata Isack Letidena di Jakarta, Sabtu (30/3/2019) pagi.
Isack akan berada di Yogyakarta sebagai persiapan akhir untuk menghadapi kejuaraan Indonesia junior lightweight 12 ronde melawan Jason Butar-Butar dari Jakarta.
Pertandingan ditangani promotor asal Desa Krikilan, Kecamatan Masaran, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, Suprapto David bersama David Promotions. Tempat pertandingan di Halaman Kodim 0708 Purworejo, Jawa Tengah, Sabtu, 6 April 2019, mulai pukul 7 malam hingga selesai.
Meski bergabung dengan Titus di Yogyakarta, Isack tetap berada di bawah manajemen Victory Target Boxing Jakarta. Isack sudah tidak membawa nama Kolana Batulolang Boxing Camp Jakarta.
“Persiapan saya sudah cukup siap untuk merebut gelar juara Indonesia kelas ringan yunior. Manajer saya tetap Om Hodlif Hun dan pelatih Bung Albert Tubulau. Saya bawa nama Victory Target,” Isack Letidena menjelaskan.
Pertandingan 6 April, selain untuk sabuk Indonesia kelas ringan yunior, juga untuk sabuk emas Dan Rem 072. Pemenang Isack-Jason akan membawa dua sabuk.
Isack, southpaw, gagal merebut gelar juara Indonesia kelas ringan saat menghadapi Roy Mukhlis di GOR Samapta Kota Magelang, Jawa Tengah, 11 Agustus 2018. Pada ronde kedua dan ketika wajah Mukhlis mandi darah, wasit Djufrison Pontoh datang menghentikan pertandingan. Luka dianggap akibat benturan tidak disengaja dan diputuskan tanpa pemenang. (rondeaktual.com / finon)