Lagi, Petinju Indonesia, Hamson Lamandau Tumbang KO di Jepang

HAMSON VS KUWAHARA PHOENIX PROMOTIONS
Petinju Indonesia, Hamson Lamandau menghadapi serangan long hook kanan Taku Kuwahara, berakhir ronde kelima dari rencana delapan ronde di Tokyo, Selasa, 11 Maret 2025. (Foto: Phoenix Promotion)

Rondeaktual.com – Hamson Lamandau, 30 tahun, adalah seorang mantan juara Indonesia asal Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Lamandau mencoba mencari kemenangan di Jepang, namun harus menelan pil pahit. Hamson tumbang KO pada ronde kelima di tangan petinju Jepang, Taku Kuwahara, 29 tahun.

Pertandingan ditangani Ohashi Promotions, berlangsung dalam kelas bantam rencana 8 ronde durasi 3 menit di Korakuen Hall, Tokyo, Jepang, Selasa, 11 Maret 2025.

HAMSON VS KUWAHARA UPPERCUT PHOENIX PROMOTIONLamandau menahan upper cut Kuwahara. (Foto: Phoenix Promotion)

“Harus diterima, Hamson Lamandau kalah KO pada ronde kelima,” kata agen tinju internasional Aryo Sulkhan, yang mendampingi Hamson Lamandau bertanding di Jepang. “Pada ronde kedua, Hamson sempat menjatuhkan Taku Kuwahara dan mendapat hitungan dari wasit. Tetapi secara keseluruhan, petinju Jepang itu masih lebih baik.”

Advertisement

Setelah KO, Hamson Lamandau sudah  kembali ke Tanah Air dan tiba Rabu malam, pukul 19.00 WIB.

Besok pagi, Hamson Lamandau akan meneruskan perjalanan pulang ke Palangkaraya. Dia harus masuk kerja, sebagai staf Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga Kota Palangkayara.

Hasil pertandingan membuat rekor tanding Hamson Lamandau turun menjadi menang-kalah-seri 12-7-1. Rekor Taku Kuwahara menang-kalah 14-2-0. Kuwahara kalah 12 ronde kejuaraan dunia WBA kelas terbang melawan juara Seigo Yuri Akui (Jepang) di Tokyo Dome, tanggal 6 Mei 2024.  (ronde aktual, phoniex promotion)

Advertisement