Rondeaktual.com, Jakarta – Pengprov Pertina DKI Jakarta telah membuka latihan baru untuk menghadapi Pra PON Wilayah Tengah dan Wilayah Timur jilid dua. Jilid satu telah berlangsung di Ternate, Maluku Utara, 20-26 September 2019.
“Hari ini kami kembali menjalani latihan untuk menghadapi Pra PON Bogor,” kata pelatih Hugo Gosseling, ditulis Sabtu (12/10/2019).
Menurut Hugo, latihan sudah dibuka sejak Senin (7/10/2019). “Senin sudah mulai latihan pemulihan kondisi, baik fisik maupun stamina. Latihan hari ini teknik, pengulangan basic tinju dan sedikit ketahanan atau daya tahan otot-otot dan footwork. Kita harus mengejar segala kekurangan yang ada.”
Pra PON jilid dua akan berlangsung di GOR Laga Satria, Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, 13-20 Desember 2019. Hanya finalis di setiap kelas yang dinyatakan lolos PON.
Pelatih lain, Fadly Siregar menjelaskan tim Pra PON DKI jilid dua adalah petinju yang gagal di Ternate. “Ada tambahan dua petinju pelatnas Aldoms Suguro dan Jil Mandagi. Selesai SEA Games awal Desember, keduanya langsung bergabung untuk mengikuti Pra PON Bogor,” ujar Fadly Siregar, dosen di Rawamangun.
TIM PRA PON DKI MENUJU BOGOR
1. John Matualage, kelas 46 kg.
2. Aldoms Suguro, kelas 52 kg.
3. Jil Mandagi, kelas 56 kg.
4. Muhammad Zein, kelas 64 kilogram.
5. Michael Manopo, kelas 69 kg.
6. Sindy Zen, kelas 48 kg putri.
7. Ratnasari Dewi, kelas 57 kg putri.
8. Hengky Silatang, manajer.
9. Dewi Eliana, wakil manajer.
10. Hugo Gosseling, pelatih kepala.
11. Fadly Siregar, pelatih.
12. Bayu Anggoro, pelatih.
13. Strength and Conditioning: Reza Irwansyah.
PETINJU DKI LOLOS PON XX/PAPUA
1. Valentino Metia, kelas 49 kg.
2. Matius Mandiangan, kelas 60 kg.
3. Vinky Montolalu, kelas 75 kg.
4. Asmar Lubis, kelas 91 kg.
5. Novita Sinadia, kelas 54 kg putri.
6. Retno Apris, kelas 64 kg.
(finon manullang)