Rondeaktual.com, Jakarta – Disengaja atau tidak, mantan petinju kelas bulu Hendra Julio, 46 tahun, paling sering mengirim video atau gambar tentang dirinya sedang latihan tinju.
Dari gambar yang dikirimnya dan dengan celana yang hampir melorot, Hendra Julio sangat bersemangat melepaskan jab-straight. Uppercut dan hook yang dilontarkannya dari jarak dekat sangat keras meski sudah tidak secepat petinju aktif. Gerak kakinya (foot-work) masih lincah mengelilingi arah yang membimbingnya.
Latihan berlangsung hanya sekitar dua meter dari halaman depan rumahnya di Gang 2 Blok F, Jalan Kramat Jaya, Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.
Pria yang melatih Hendra Julio adalah mantan juara Indonesia kelas bulu, Ahmad Lahizab, putranya sendiri.
“Umur saya sudah 46 tahun,” lapor mantan petinju kelas bulu hingga kelas menengah ini. “Saya sudah punya cucu, tapi saya percaya masih bisa naik ring lagi, kalau hanya untuk ekshibis. Saya sudah latihan dan siap untuk pertandingan nostalgia. Di tengah jalan dibatalkan. Alasannya, katanya, mata saya.”
Menurut rencana, Hendra Julio akan bertanding melawan mantan juara Indonesia kelas welter yang kuat, Muhrodi dari Lembang, Jawa Barat. Pertandingan dalam kelas berat, yang diatur 3 ronde kali satu setengah menit dan interval satu menit setiap ronde.
“Saya dibatalkan, Muhrodi juga mundur,” kata Hendra Julio.
Pertandingan nostalgia para mantan petinju dijadwalkan di GOR Basket, Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu, 23 November 2019.
Menurut orang yang menyusun partai, Syaripudin Lado, ada beberapa partai yang harus diganti bahkan dibatalkan. Semua demi keselamatan mantan petinju.
Tentang prestasi tinju Hendra Julio di masa mudanya, ia mencatat rekor menang-kalah-draw 20-15-2.
“Hendra Julio pernah juara Jabodetabek dua kali dan pernah kejuaraan Indonesia dua kali juga, namun nasib kurang beruntung. Saya gagal juara.”
HENDRA JULIO DAN PROFESI
1. Pelatih tinju pro.
2. Pelatih member, privat.
3. Wasit/hakim tinju pro (tidak aktif).
4. Wasit kick boxing.
5. Penata pertandingan (match maker) dalam negeri.
6. Agen tinju internasional, mengirim petinju Indonesia bertanding di Filipina, Jepang, Cina.
Bila Anda seorang petinju pro Indonesia yang tangguh dan ingin bertanding di luar negeri, segera sampaikan data lengkap. Pastikan sudah memiliki paspor. Hendra Julio akan merespon dan membuat listing sekaligus bergerak mencari pertandingan. (finon)