Rondeaktual.com, Kota Batu – Juara dunia IBA featherweight yang baru, Ongen Saknosiwi (Indonesia) terlihat senyum di halaman Hotel Senyum World, Jawa Timur Park 3, Kota Batu, Senin (18/11/2019).
”Saya masih di sini. Sebentar lagi pulang (ke Jakarta),” kata Ongen Saknosiwi ketika bertemu Rondeaktual.com, yang akan melakukan perjalanan pulang bersama tim media.
Ongen Saknosiwi merebut gelar IBA kelas bulu yang lowong melalui kemenangan angka 12 ronde melawan Marco Demecillo (Filipina) di atas ring yang agak redup dan dingin di Kota Batu, Jawa Timur, Minggu (17/11/2019) siang.
Pertandingan dipersembahkan oleh Mahkota Boxing Series Kota Batu bersama promotor Urgyen Rinchen Sim, dalam partai tambahan Daud Yordan (Indonesia) dengan Michael Mokoena (Afrika Selatan).
Ongen mengatakan bahwa sabuk IBA miliknya dipersembahkan untuk orangtuanya dan kesatuan. Pada saat pertandingan papa dan mama serta saudara Ongen dari Maluku ikut menyaksikan pertandingan di Kota Batu. Ongen adalah prajurit TNI AU berpangkat Prajurit Satu.
Sebelumnya Ongen sudah menjelaskan, pertarungan melawan Demecillo adalah pertarungan yang berat dan pertama 12 ronde. ”Biasanya cuma main empat atau enam ronde lawan sudah selesai,” kata Ongen saat di ruang makan.
Ongen mengaku sempat dua kali goyah kena pukulan lawan. “Pertama dia hantam sini (Ongen memegang rusuk kanan). Kedua dia hantam ini (Ongen) meraba-raba dagunya. Kalau yang satu lagi bukan kena pukulan. Saya jatuh karena licin.” (finon)