Rondeaktual.com – Malam ini (Minggu, 12/1/2020) di Metro TV akan berlangsung pertandingan tinju balas dendam. Ada partai on air mulai pukul 10 malam dan partai off air mulai pukul 8 malam.
Nauldy Manakne akan berhadapan dengan Patrick Liukhoto, yang lebih muda 8 tahun dari Nauldy 34 tahun.
Baca Juga
Advertisement
Tahun lalu kedua petinju bertanding 8 ronde kelas bantam tanpa pemenang. Minggu malam keduanya akan bertanding 12 ronde perebutan sabuk juara Indonesia kelas bantam.
Satu lagi partai balas dendam akan terjadi dalam kelas terbang 6 ronde. Silem Serang dari Kota Depok akan berhadapan dengan musuh lama Rexi Akbar dari Lumajangan Jawa Timur.
Tahun lalu di Bandung kedua petinju bertanding habis-habisan sampai 12 ronde, yang dimenangkan oleh Silem Serang dan menjadi juara Indonesia kelas terbang ringan.
Baca Juga
Advertisement
PARTAI ON AIR HARI MINGGU
1. Kejuaraan Indonesia kelas bantam 12 ronde: Nauldy Manakane (Jakarta) Vs Patrick Liukhoto (Jakarta).
2. Kelas terbang 6 ronde: Silem Serang (Depok) Vs Rexi Akbar (Lumajang).
3. Kelas ringan yunior 6 ronde: Jason Butarbutar (Jakarta) Vs Carlos Obisuru (Jakarta).
Baca Juga
Advertisement
PARTAI OFF AIR HARI MINGGU
1. Kelas ringan 4 ronde: Arief Blader (Jawa Tengah) Vs Jack Dolu (Jakarta).
2. Kelas bulu 4 ronde: Dedy Imprex (Jakarta) Vs Zainul Fattah (Jakarta).
Partai off air diperkirakan tidak kalah menarik dari partai utama. Setiap pemenang akan membuka pintu untuk pertandingan mendatang. (ra/finon)
Baca Juga
Advertisement
Tinggalkan Komentar..